5 Produk Rekomendasi! Masker Wajah Berbahan Alami

Senin, 11 Mei 2020 | 20:45:04

LS Beauty

Penulis : LS Beauty

5 Produk Rekomendasi! Masker Wajah Berbahan Alami

Sering menonton drama korea? Dan ingin kamu memiliki kulit secantik artis-artis  pasti menjadi impian banyak wanita. Rupanya, penggunaan masker yang rutin adalah salah satu kunci mendapatkan kulit mulus layaknya bintang . Sebelum kamu menentukan merek masker yang tepat untuk kulit kamu, Yuk, langsung kita bahas satu persatu!

The Bath Box Fresh Face Mask

Kombinasi Kaolin Clay dan Bentonite untuk menarik keluar penyumbat pori-pori dan mengecilkan pori-pori besar. Sehingga terasa bersih, halus, dan segar. Mengandung Rose Hip Oil dan Hydrolyzed Sodium Hyaluronate untuk menjaga kelembaban kulit dalam dan merawat tekstur kulit. Dengan kombinasi Kaolin Clay dan Bentonite untuk membersihkan pori-pori dan menghaluskan pori-pori besar. Terasa bersih, halus dan segar. Juga dengan kandungan Rose Hip Oil dan Hydrolyzed Sodium Hyaluronate untuk merawat kulit dan menhaluskan tekstur kulit. Cocok kulit normal dan berminyak.

The Body Shop Chinese Ginseng & Rice Clarifying Mask

Masker exfoliating krim yang mencerahkan dan merevitalisasi kulit. Terinspirasi dari tradisi Tiongkok, mengandung gingseng ekstrak, rice ekstrak dan sesame seed oil menjadikan masker kami 100% vegan. Diformulasikan tanpa kandungan paraben, parafin, silikon atau mineral oil. Gunakan 2 sampai 3 kali dalam seminggu agar kulit tampak lebih cerah merata dan terasa kenyal. Cocok untuk melakukan perawatan di rumah.

Aztec Secret Indian Healing Clay Mask Masker Wajah

Merupakan masker wajah yang mengandung 100% lempung bentonit kalsium alami, bebas dari aditif, wewangian, atau produk hewani. Masker wajah ini berfungsi untuk detox kulit dari bahan logam seperti merkuri, cadmium, arsen, membersihkan dan mengecilkan pori- pori, membersihkan komedo dan lemak putih di kulit serta menghaluskan dan mengencangkan kulit wajah.

Organic Supply Co. Montmorillonite Clay

Clay Montmorillonite, juga dikenal sebagai Bentonite Clay adalah salah satu masker penyembuhan yang paling efektif dan kuat. Montmorillonite, suatu phyllosilicate, adalah jenis mineral lunak yang ada dalam kristal kecil yang terakumulasi untuk membentuk tanah liat. Phyllosilicates atau sheet silikat, adalah sekelompok mineral yang termasuk dalam micas, chlorite, serpentine, talk, dan mineral lempung. Tanah liat ini dinamai Montmorillon (Prancis) dimana ia pertama kali ditemukan.

I'm From Volcanic Mask Masker Wajah

I'm From Volcanic Mask Masker Wajah  merupakan masker wajah yang mengandung Jeju Volcanic Rock secara efektif dapat menghilangkan kelebihan minyak dari wajah. Formula mousse yang kaya mineral dengan lembut dapat diaplikasikan pada kulit untuk memberikan rasa dingin dan menjadikan kulit kencang.

Sekarang, sudahkah kamu menemukan masker dari  yang tepat untuk kamu? Agar tidak salah memilih, ketahuilah kondisi dan masalah kulit kamu terlebih dahulu. Setelahnya, akan semakin mudah untuk kamu menemukan masker  wajah dengan formula yang sesuai kebutuhan kulit kamu yah, ladies!

 

Sumber foto utama: Freepik.com