6 Manfaat Donor Darah Untuk Para Wanita

Rabu, 1 Juli 2020 | 22:37:21

LS Lifestyle

Penulis : LS Lifestyle

6 Manfaat Donor Darah Untuk Para Wanita

Pada dasarnya, darah pada tubuh manusia memang perlu dikeluarkan. Sebab, setiap 90 hari akan terjadi regenerasi darah pada manusia yang terjadi secara alami.Jika kamu rutin melakukan donor darah, kamu akan mendapatkan beragam manfaat dalam bidang kecantikan, loh. Pensaran kira-kira apa saja manfaat donor darah bagi wanita? Yuk cari tahu jawabannya di bawah ini.

1. Mencegah Penuaan Dini

Permasalahan yang paling banyak dikhawatirkan oleh para wanita yakni munculnya garis-garis halus pada wajah sehingga mereka terlihat tampak tua. Kondisi ini terjadi bisa disebabkan oleh radikalbebas. Tapi tenang saja, sebetulnya tkamu-tkamu penuaan dini bisa diatasi dengan memanfaatkan donor darah. Setelah donor darah selesai dilakukan, biasanya tubuh akan meregenerasi sel darah merah secara alami. Dampaknya akan membuat kulit menjadi kencang dan terhindar dari keriput. 

2. Mencerahkan Kulit

Memiliki kulit yang cerah menjadi impian para wanita. Selain melakukan serangkaian perawatan alami dan dibarengi dengan mengonsumsi bahan makanan yang sehat, kamu juga bisa melakukan donor darah untuk mendapatkan manfaat yang satu ini. Perlu kita ketahui, bahwa kandungan darah merah dalam itu memiliki kandungan zat besi dengan berbagai fungsi. Di antaranya membentuk hemoglobin, mengalirkan oksigen ke seluruh anggota tubuh, dan lainnya.

Namun ternyata kadar zat besi yang berlebihan di dalam tubuh bisa membawa dampak negatif. Salah satunya adalah membuat kulit menjadi terlihat kusam. Oleh sebab itu, kita sangat disarankan untuk rutin melakukan donor danar demi mengurangi jumlah zat besi berlebihan dalam tubuh. Dengan begitu, kulit pun akan terlihat lebih cerah, bercahaya, dan bebas kuman.

3. Membantu Deteksi Dini Penyakit Berbahaya

Ketika hendak melakukan donor darah, biasanya petugas akan melakukan berbagai tes kesehatan untuk mengetahui apakah darah yang akan diterima benar-benar darah sehat dan layak. Melalui proses ini, nantinya akan diketahui apakah terdapat penyakit yang diidap pendonor atau tidak. Hal ini bisa menjadi alat deteksi sini terhadap berbagai kemungkinan pendonor akan terserang penyakit, khususnya penyakit berbahaya.

4. Mengurangi Stres

Jika gejala stres sudah melkamu seorang wanita, segala urusan bisa saja menjadi kacau dan tidak maksimal. Ini menjadi penghalang untuk dapat menyelesaikan urusan dengan baik. Namun, stres ini ternyata bisa diatasi, loh. Yakni dengan cara melakukan donor darah. Selepas mendonorkan darah, tubuh akan memproduksi sel-sel baru yang dapat membuat tubuh menjadi lebih segar. Jika seluruh anggota tubuh bugar, maka pikiranmu menjadi lebih tenang. Dengan begitu, mood akan lebih stabil dan otak dalam kondisi terbaik untuk menyelesaikan segala sesuatu.

5. Sehatkan Jantung

Selain dapat mengurangi stres, hal luar biasa yang bisa didapatkan dengan donor darah yakni dapat menyehatkan jantung. Gumpalan darah akan menyumbat pembuluh darah dan buruk bagi kesehatan jantung. Dengan donor darah akan menjadi salah satu upaya untuk menyehatkan jantung. Karena, kekentalan darah menjadi lebih terkontrol dengan baik.

6. Mengendalikan Kolesterol dalam Darah

Manfaat donor darah berikutnya dapat mengurangi kekentalan sel darah merah. Selain itu, juuga bisa membawa kebaikan lain, seperti mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah. Penting untuk kita ketahui, apabila kolesterol jahat merupakan penyebab terjadinya beragam gangguan kesehatan, seperti penyumbatan aliran darah.

Itulah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari donor darah. Namun, sebelum melakukannya ada syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh pendonor.

Sumber Foto: Freepik.com