7 Cara Membuat Penerbangan Jarak Jauhmu Menjadi Tidak Membosankan

Selasa, 12 November 2019 | 16:15:43

LS Travel

Penulis : LS Travel

7 Cara Membuat Penerbangan Jarak Jauhmu Menjadi Tidak Membosankan

Bepergian ke luar negeri mungkin adalah hal yang menyenangkan dan tentunya kamu harus mempersiapkan diri untuk melakukan penerbangan jarak jauh agar tidak membosankan. Penerbangan jarak jauh memang pasti akan tidak membosankan. Siapa yang betah berlama-lama duduk di kursi yang sempit dengan ruang kaki sempit selama berjam-jam tanpa ada yang bisa dilakukan. Tapi tenang, ternyata ada 7 cara terbaik untuk menghabiskan waktu dengan menyenangkan dan efektif dalam penerbanganmu agar perjalanan jauhmu tidak jadi membosankan. Kalau ingin tahu, yuk simak di bawah!

1. Unduh film/acara TV ke dalam smartphone-mu

unduh film ke dalam smartphone

Menonton film adalah metode yang digunakan semua orang untuk menghabiskan waktu dalam penerbangan yang suram dan panjang. Bahkan maskapai penerbangan telah mengetahui tren ini dan telah menyediakan televisi kecil di setiap kursi yang menampilkan film-film terkenal. Tetapi, jika kamu bepergian dengan maskapai bertarif rendah, kamu harus mempersiapkan film sendiri. Kamu bisa unduh film/acara TV tersebut ke dalam smartphone-mu dan hal tersebut akan membuat waktumu di pesawat jadi menyenangkan.

2. Menggunakan sheet mask dalam perjalanan

Chrissy Teigen on plane

Penerbangan jarak jauh adalah salah satu musuh bagi kulit kita. Kulit akan kering seperti padang pasir, radiasi kasar dari sinar UV dan kulit kusam akan kamu dapatkan saat penerbangan jarak jauh. Itu sebabnya memanjakan kulitmu saat berada di pesawat adalah langkah penting. Tidak hanya akan membuat kulitmu tetap kenyal dan meremajakan kulit selama perjalanan, juga akan membunuh waktu perjalananmu. Jadi, coba bawalah sheet mask-mu dan kenakan itu saat dalam penerbangan jarak jauh. Tapi jangan kamu gunakan untuk menakut-nakuti kru pesawat ya!

3. Baca buku yang membuatmu menikmati perjalanan

baca buku di pesawat

Buku adalah cara lain yang sangat mudah untuk membuat penerbangan jarak jauhmu lebih tertahankan. Alur cerita yang mendebarkan dan karakter misterius dalam buku yang kamu baca akan membuatmu terpaku dan asyik berjam-jam. Tidak hanya itu, sekarang banyak buku yang berukuran saku yang mudah dibawa-bawa, jadi kamu akan termudahkan. Kamu pasti akan masih seru membaca saat pesawatmu sudah hampir mendarat karena saking asyiknya.

4. Susun rencana perjalananmu

susun rencana perjalananmu

Tidak ada salahnya menyusun rencana perjalananmu saat sedang dalam penerbangan jarak jauh ini. Siapa tahu, kamu mungkin ingin melakukan beberapa penyesuaian kecil atau bahkan penyesuaian besar. Baik itu mengubah lokasi kunjungan atau mengubah waktu yang akan dihabiskan nanti di sana. Mengedit jadwalmu tidak hanya akan memberimu gambaran yang lebih jelas tentang rencanamu ketika di sana, tetapi juga membuatmu bersemangat untuk petualangan yang sudah menantimu di sana.

5. Bermain sebuah permainan

bermain sebuah permainan

Bepergian dengan seseorang? Tepat sekali. Kamu bisa membuat penerbangan jarak jauhmu tidak membosankan dengan mengajak rekanmu bermain. Dari permainan kartu hingga kuis mini, adalah hal yang dapat kamu mainkan dengan temanmu di perjalanan. Lihat siapa yang akan menang dalam permainan Ludo atau cari tahu siapa yang lebih mengenal di antara kalian. Ini tidak hanya membuatmu terhibur sepanjang perjalanan tetapi juga akan mempererat hubungan sepanjang perjalanan.

6. Menulis jurnal

menulis jurnal

Dengan jadwal yang padat dan kehidupan yang sibuk, mungkin kamu akan memanfaatkan kesempatan ini untuk menuliskan jurnal untuk lebih produktif. Dengan berjam-jam duduk di dalam sebuah pesawat, kamu akan memiliki lebih cukup waktu untuk menuliskan apa yang kamu pikirkan selama ini. Tulis tentang emosi yang beberapa waktu belakangan ini begitu mengganggu, dan ada banyak hal yang dapat kamu tuliskan. Kamu juga bisa membuat jurnal selama perjalanan dan dalam penerbangan kembali ke rumah.

7. Mendengarkan podcast

mendengarkan podcast

Akan terasa membosankan jika kamu tidak melakukan apa pun, makanya mendengarkan podcast dapat menemani penerbangan jarak jauhmu. Pilih podcast yang kamu tahu akan menghibur dan menggairahkanmu, apakah itu perbincangan yang menggugah pikiran atau kisah yang menarik. Bahkan jika kamu mengantuk di tengah perjalanan, dan itu tidak apa-apa.

Penerbangan jarak jauh mungkin akan terasa membosankan jika kamu tidak melakukan apa-apa, tapi kalau kamu melakukan 7 hal di atas tentu akan membuat perjalananmu tidak akan terasa lama, yuk diikuti, Ladies!

Source foto: cover: tripsavvy.com, 1. travelandleisure.com, 2. Instagram chrissyteigen, 3. entrepreneur.com, 4. smartertravel.com, 5. metro.co.uk, 6. collective-evolution.com, 7. health.com