7 Film Rating Tinggi yang Harus Kamu Tonton

Sabtu, 18 Desember 2021 | 16:45:00

Nur Faizah

Penulis : Nur Faizah

7 Film Rating Tinggi Yang Harus Kamu Tonton

Ilustrasi nonton film. (Special)

Film dengan rating tinggi biasanya banyak disukai oleh orang karena menyajikan cerita yang seru dan kualitasnya pasti bagus. Nah, salah satu ada salah satu tempat yang bisa Anda jadikan rujukan untuk melihat rating yaitu IMDb.

Publik yang telah menonton film akan memberikan penilaian secara langsung pada situs tersebut. Oleh karena itu, film tersebut memiliki peluang untuk masuk daftar atas film terbaik.

Bagi Anda yang sedang mencari film dengan rating tinggi, berikut akan kami rekomendasikan 7 film rating tinggi yang harus Anda tonton.

Film dengan Rating Tinggi

  1. Soorarai Pottru (2020) 9,1

Film ini berasal dari India dan meraih rating 9.1/10 dari 88 ribu suara.

Soorarai Pottru. (Special)

 Mengisahkan tentang seorang pria yang terus berjuang sepanjang hidupnya untuk membuat orang India terbang ke angkasa tanpa ada kesulitan ekonomi. Film ini menyoroti kesenjangan sosial yang sangat terlihat antara si miskin dan kaya, serta para penguasa.

  1. Dara of Jasenovac (2020) 8,9

Film ini termasuk dalam kategori film rating tinggi dengan nilai 8,9/10 dari 79 ribu suara.

Dengan genre drama, perang, dan sejarah. Film ini mengisahkan tentang anak yang dikirim ke kamp konsentrasi Jasenovac, Kroasia.

Di kamp tersebut anak dan tahanan yang lain diawasi oleh utusan pemerintah kejam dari Ustase yang fasis.

  1. The Lord of the Rings: The Return of the King (2003) 8,9

The Lord of the Rings: The Return of the King adalah film rating tertinggi dengan genre aksi. Diadaptasi dari novel J.R.R Tolkien ini meraih rating 8,9/10.

 Berkisah tentang bagian akhir antara kekuatan pertempuran baik dan jahat untuk mengendalikan masa depan. Frodo dan Sam mencapai Mordor dalam usaha menghancurkan cincin, sedangkan Aragon memimpin pasukan untuk melawan pasukan jahat.

Film ini pada tahun 2003 memenangkan 11 piala Oscar.

  1. Peranbu (2018) 8,9

Film dari India ini disutradarai oleh Ram dan memperoleh rating tinggi 8,9/10.

Mengisahkan tentang ayah tunggal yang ditinggal oleh istri untuk kawin lari. Ia hanya dikirimi sepucuk surat. Lelaki tersebut banyak mengalami kesulitan karena dia tidak benar-benar berbicara banyak dan berteriak saat melihat ayahnya.

  1. Inception (2010) 8,8

Inception adalah film karya Christopher nolan yang menggabungkan fiksi ilmiah dan aksi menegangkan. Bercerita tentang seorang pencuri ulung bernama Dom Cobb.

Bukanlah sembarang pencuri, Cobb ternyata juga bisa mencuri rahasia penting yang berada di alam bawah sadar korban.

Tapi semuanya tak berjalan lancar, kemampuan hebatnya ini membuat ia menjadi buronan Internasional.

  1. Shershaah (2021) 8,8

Film dari India ini diapresiasi oleh aktor papan atas Shah Rukh Khan.

Berkisah tentang perjalanan hidup penerima penghargaan Vir Chakra kapten tentara Vikram Batra yang diperankan oleh Sidhart Malhotra.

  1. Drishyam (2021) 8,6

Film dengan genre Thriller kriminal asal India yang dibintangi oleh Ajay Devgan.

Sejak pertama tayang film ini sudah disambut baik oleh penonton. Buktinya film ini mendapat rating sebesar 8,2 dalam penayangan pertama saja.

Bercerita tentang seorang anak yatim piatu yang hanya menempuh pendidikan sampai kelas 4 SD saja dan memiliki 2 putri setelah menikah dengan Nandini (Shirya saran). Selama ini, Vijay dan Nandini menjalani hidup sederhana dan damai bersama keluarga. Namun, permasalahan mulai muncul ketika anaknya beranjak dewasa.