Asri Welas Bagikan Cerita Sang Anak yang Idap Penyakit Katarak Kongenital

Selasa, 18 Oktober 2022 | 17:00:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Asri Welas Bagikan Cerita Sang Anak Yang Idap Penyakit Katarak Kongenital

Asri Welas dan Kondisi Anaknya yang Alami Katarak Kongenital. (Special)

Ladiestory.id - Sosok artis multitalenta, Asri Welas beberapa waktu lalu diketahui sempat berbagi mengenai kondisi kesehatan anak keduanya, Rayyan Gibran Rahardja yang sejak lahir memiliki kelainan pada indra pengelihatannya.

Menurut informasi yang beredar, anak kedua dari pasangan Asri Welas dan suaminya Galieh Ridha Rahardja menderita penyakit yang disebut dengan katarak kongenital. Penyakit atau kelainan ini membuat Gibran harus menggunakan kacamata dengan lensa +18 sejak lahir.

Asri Welas dan Kondisi Anaknya yang Alami Katarak Kongenital. (Special)

Mengenang reaksi awal saat mengetahui adanya kelainan di mata sang anak, aktris berusia 43 tahun itu pun mengaku sempat bingung lantaran informasi mengenai penyakit anaknya masih sangat jarang diketahui oleh orang awam.

"Masih terbayang dengan jelas saat saya dan suami menduga kondisi kelainan mata pada Ibran anak kedua kami. Saat itu Ibran masih berusia lima bulan, dan kami menemukan Ibran tidak merespons gerakan yang ada di depan matanya," kata Asri Welas.

Asri Welas dan Kondisi Anaknya yang Alami Katarak Kongenital. (Spesial)

Tak menunggu lama, ia dan suami pun lantas membawa Gibran ke rumah sakit untuk mendapatkan tindakan dan perawatan. Bukan hal yang mudah, sang anak pun akhirnya diharuskan mendapatkan operasi, untuk membantu perawatan. Sejak bayi, ia pun telah mengenakan kacamata agar tetap bisa melihat dengan jelas.

"Ini nilainya jutaan untuk kacamata. Kalau anak lahir dengan katarak tidak di-support, mati sudah cita-citanya,” sambungnya.

Asri sempat merasa bersalah kepada sang anak. Namun, berkat dukungan dari suami, serta doa dan perjuangannya berobat, kondisi sang anak pun disebut perlahan membaik dan tidak terhalang apapun untuk menggapai cita-citanya. Saat ini menurut penuturannya, kacamata yang digunakan sang anak pun perlahan mulai menurun plusnya, dari awalnya +18 menjadi +16.