Begini Cara Mengajak Pasangan untuk Lebih Peduli Lingkungan

Senin, 30 Maret 2020 | 13:09:23

LS Lifestyle

Penulis : LS Lifestyle

Begini Cara Mengajak Pasangan Untuk Lebih Peduli Lingkungan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menginformasikan bahwa Indonesia adalah negara penyumbang sampah plastik ke laut terbanyak kedua di dunia setelah China sejak tahun 2016. Tidak hanya itu, volume data sampah yang ada di Indonesia saat ini telah mencapai 66,5 juta ton selama tahun 2018 ini, dan sebagian besar berasal dari kategori sampah rumah tangga yang kebanyakan adalah sampah plastik.

Telah banyak himbauan dan aturan berkaitan tentang pengurangan penggunaan plastik yang dilakukan pemerintah namun hasilnya masih belum terlihat hingga sekarang. Memprihatikan, ya? Bagaimana caranya agar kita bisa ambil bagian? Pastinya, pertama-tama dari mengubah kebiasaan diri sendiri menjadi yang lebih ramah lingkungan. Kedua, dengan "mempengaruhi" orang-orang di sekitarmu, termasuk pasanganmu. Berikut hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk menarik pasangan menjadi geng "peduli Bumi." 

Ingatkan Dia untuk Membuang Sampah pada Tempatnya

Mungkin sering kali kita melihat papan atau pengumuman untuk membuang sampah pada tempatnya.  Terdengar sepele, namun ini adalah hal kecil yang dapat menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan yang berefek besar dalam kehidupan sehari-hari. Kenapa kamu dan pasangan harus sama-sama melakukan hal ini? Sebab belajar untuk peduli lingkungan adalah salah satu langkah jitu untuk mencegah terjadi banjirnya yang diakibatkan oleh banyaknya sampah yang berada di dalam gorong-gorong atau kali yang membuat aliran air tersumbat.

Dukung Dia untuk Memilih Transportasi Umum

Dengan menggunakan angkutan umum, secara tidak langsung setiap orang dapat membantu mendukung program mewujudkan lingkungan bersih dan sehat. Misalnya, program Go Green. Dengan menggunakan angkutan umum, tentu saja kita juga akan mengurangi potensi peningkatan polusi udara. Selain itu, menggunakan angkutan umum juga bisa menghemat pengeluaran kalian berdua. 

Jadi, walaupun kamu dan pasangan bisa naik kendaraan pribadi, ada baiknya mencoba untuk memulai naik transportasi umum. 

Ingatkan Dia untuk Membawa Totebag Setiap Hari

Jika selama ini kita telah menggunakan tas belanja berbahan plastik, kini saatnya untuk menggantinya dengan kain. Apabila pasanganmu tidak terlalu suka totebag dengan desain atau warna ramai, sediakan tas belanja dengan model minimalis atau dengan desain khusus yang sesuai dengan film atau tokoh favoritnya. 

Dorong Dia untuk Membawa Tumblr

Untuk mengurangi sampah plastik, ada baiknya bawa juga selalu kotak makan dan botol minuman yang dapat digunakan kembali. Cara yang satu ini bukan hanya mengurangi sampah plastik tapi juga dapat membuat kamu dan pasangan terhindar dari bakteri dan virus berbahaya yang berpotensi berada di dalam kemasan makanan atau minuman yang dijual di pasaran.

Anjurkan Dia untuk Makan di Tempat 

Untuk mengurangi sampah plastik dan paper cup, ada baiknya untuk makan di tempat setiap kali kamu menikmati makan di luar rumah. Memang sih, penggunaan barang berbahan plastik sulit untuk dihindari dan sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Soalnya, sifatnya yang ringan, mudah ditemukan, dan kuat sehingga menjadikan plastik praktis untuk digunakan. Akan tetapi, seperti yang kita tahu sampah plastik dikenal sangat sulit untuk diurai, butuh puluhan sampai ratusan tahun untuk terurai secara alami. Sampah plastik yang menumpuk juga berbahaya dan dapat mengancam kesehatan serta keseimbangan lingkungan sekitar.

Ohya, jangan hanya memaksa pasangan ya, Ladies. Mulailah melakukan hal baik dari diri sendiri sehingga bisa panutan bagi orang lain. Seperti kata pepatah, "sometimes actions speak louder than words."

Sumber foto utama: Freepik.com