Berharap Sang Anak Segera Ditemukan, Ridwan Kamil Tampak Sedih di Pinggir Sungai Aare

Selasa, 31 Mei 2022 | 17:00:00

Devy Felicia

Penulis : Devy Felicia

Berharap Sang Anak Segera Ditemukan, Ridwan Kamil Tampak Sedih Di Pinggir Sungai Aare

Profil Emmeril Khan Mumtadz. (Special)

Ladiestory.id - Insiden hanyutnya sang anak tentu membuat Ridwan Kamil begitu sedih. Bahkan, ia ikut terjun langsung dalam memantau proses pencarian Emmiril Khan Mumtadz di sepanjang sungai Aare, Swiss. 

Hal itu terbukti dengan beredarnya video yang menampakkan Ridwan Kamil sedang berada di tepi sungai dengan gelagat yang kebingungan. Ekspresi tersebut tentu membuat para warganet yang melihatnya turut merasakan kesedihan sang Gubernur Jawa Barat itu.

Sembari menunggu kabar baik dari proses pencarian sang anak, Ridwan Kamil juga berusaha untuk turun tangan secara langsung dan mengamati setiap sudut sungai tersebut.

Pada sebuah posting-an di akun TikTok @hendrik_sant, tampak video yang menunjukkan Ridwan Kamil dengan ekspresi sedih berdiri di pinggir sungai Aare demi menanti kehadiran Eril. Tak tanggung-tanggung, video tersebut bahkan mendapatkan view hingga lebih dari 3 juta. 

Video Ridwan Kamil. (Tiktok.com/@hendrik_sant)

Melihat video tersebut, para warganet lantas turut memberikan doa dan dukungannya kepada mantan wali kota Jawa Barat tersebut. 

"tadinya berharap ditemukan segera dgn selamat...tp skrg berharap ditemukan...dim keadaan apapun...smoga pak ridwan n ibu di beri kekuatan dan ketegarn," tulis akun @diniedydd

"insyaallah 1-2hr ini bakal bertemu dalam keadaan sehat... ucapan adalah doa..aamiin ya Allah," tulis akun @7Bujang

"gk bs ngebanyangin hati org tua mana yg gk hancur, semoga allah berikan yg terbaik," tulis akun @lensfiareO1

"ada yg sama g si@ Bangun tidur langsung Check tiktok cari Kabar Ini dan berharap Ada berita baik Kayak kepikiran mulu gtu," tulis akun @Alfanita

"kelihatan tegar ,sebenrnya hatinya hncur menunggu anak nya..ya Allah,semoga cepat d temukan," tulis akun @Dessy Utami 

"SMGa Emil lagi d rumah orang yang ga d kenal udah d tolong Ama orang yang sabar ya pa insyaallah semua baik baik aja," tulis akun @She Dhaya