Bolehkah Kandungan Vitamin C dan Niacinamide Digabung?

Jumat, 28 Januari 2022 | 09:00:00

Gendis Ayu

Penulis : Gendis Ayu

Bolehkah Kandungan Vitamin C Dan Niacinamide Digabung?

Ilustrasi penggunaan skincare. (Special)

Ladiestory.id - Pecinta skincare pasti tidak asing dengan kandungan-kandungan yang ada di dalamnya. Sebab dengan mengetahui kandungan di dalam skincare, Kamu dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan kulit wajah. Dua kandungan yang pasti tidak asing buatmu adalah vitamin C dan niacinamide.

Vitamin C

Ilustrasi sumber vitamin C. (Special)

Vitamin C dikenal sebagai salah satu kandungan dalam skincare yang mampu untuk mencegah bintik-bintik hitam pada kulit wajah. Tak hanya itu, kandungan pada skincare ini efektif untuk menghindarkan kulit dari masalah seperti jerawat dan keriput.

Selain itu, diyakini mampu menjadikan kulit lebih sehat bercahaya. Vitamin C atau asam askorbat murni juga merupakan antioksidan alami.

Niacinamide

Ilustrasi penggunaan skincare. (Special)

Niacinamide adalah salah satu kandungan skincare yang tengah digandrungi para penggemar produk perawatan kulit. Niacinamide adalah bentuk vitamin B3 yang merupakan nutrisi esensial untuk tubuh.

Vitamin B3 merupakan anggota vitamin B kompleks yang berperan penting untuk kesehatan kulit, sistem pencernaan, serta kesehatan mental. Meski memiliki nama yang mirip, niacinamide tidak sama dengan niacin. Sebab, keduanya merupakan bentuk lain vitamin B3 yang berasal dari jenis berbeda.

Niacinamide memiliki banyak manfaat bagi kulit wajah, diantaranya mampu melembapkan kulit wajah, mengobati jerawat, mengatasi peradangan kulit, noda hitam bekas jerawat, dan masih banyak lainnya.

Selain dikenal sebagai niacinamide, kandungan skincare ini mungkin tertulis “niacin” dan “nicotinamide” pada label kemasannya.

Bolehkah Kandungan Vitamin C dan Niacinamide Digabung?

Dilansir dari Byrdie, Perry Romanowski, ahli kimia kosmetik dari Amerika Serikat menyatakan, Kamu tidak boleh mengombinasikan vitamin C dan niacinamide. Beberapa penelitian yang dilakukan pada 1960-an sempat menunjukkan bahwa ada interaksi negatif ketika niacinamide dicampur dengan vitamin C.

Tidak sama dengan antioksidan seperti vitamin C yang mudah terpengaruh cahaya dan udara, Niacinamide merupakan bahan yang sedikit rumit. Niacinamide atau yang dikenal juga sebagai Vitamin B3 diformulasikan pada pH yang hampir netral.

Kedua bahan tersebut hanya akan menjadi masalah bila dicampurkan dalam ruangan bersuhu tinggi untuk waktu yang lama. Biasanya kesalahan ini terpada pada penyimpanan produk di tempat yang langsung terpapar cahaya matahari.

Ketika dua kandungan ini digabungkan, keduanya berisiko menghasilkan reaksi asam nikotinat yang dapat menyebabkan kemerahan dan gatal di kulit. Tapi, hal itu hanya bisa terjadi ketika dua kandungan tersebut dicampurkan di dalam suhu yang tinggi.

Namun, apabila  hanya digunakan dalam suhu kamar, maka kombinasi vitamin C dan niacinamide tidak akan menimbulkan reaksi alergi. Hal ini juga dikatakan oleh seorang dokter ahli, jika kedua kandungan ini digabungkan akan aman-aman saja. Namun, tergantung kepada setiap kondisi kulit masing-masing.

Jadi kesimpulannya Kamu menggunakan vitamin C dan niacinamide secara bersamaan. Namun hal ini tidak disarankan untuk Kamu yang memiliki kulit sensitif. Hal ini untuk menghindari terjadinya iritasi di kulit.