Brisia Jodie Didapuk Jadi Pembuka dalam Konser Airs Supply di Solo: Panik!

Selasa, 7 November 2023 | 10:58:00

Aldeta Prasasti

Penulis : Aldeta Prasasti

Brisia Jodie Didapuk Jadi Pembuka Dalam Konser Airs Supply Di Solo: Panik!

Brisia Jodie. (Instagram/brisiajodie96)

Ladiestory.id - Duo rock asal Australia, yakni Air Supply, bakal segera menyambangi Indonesia dengan menggelar konser bertajuk ‘The Lost in Love Experience’.

Konser tersebut digelar di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta, Solo, Jawa Tengah, pada 1 Desember 2023 mendatang.

Dalam penampilannya, Air Supply akan membawakan lagu-lagu populernya yang melegenda dalam durasi sekitar 90 menit.

Untuk memeriahkan konser tersebut, Brisia Jodie pun terpilih sebagai artis Indonesia yang akan membuka konser bertajuk ‘The Lost in Love Experience’ tersebut.

Brisia Jodie mengaku panik saat mendapat tawaran menjadi penampil pembuka dalam konser Air Supply di Solo, Jawa Tengah pada 1 Desember 2023. Sebab, ini menjadi pengalaman pertama Brisia membuka konser sekelas grup band legendaris dunia.

Penyanyi jebolan Indonesian Idol itu mengaku tak menyangka bisa mendapat kesempatan tersebut. Brisia bahkan belum terpikir terkait konsep aksi panggungnya di konser Air Supply.

"Pertama panik dulu sih pasti karena ini pertama kalinya aku jadi opener artis luar. Itu kan panggungnya gede banget ya, terus ada Om Air Suply juga jadi bingung," kata Brisia Jodie, yang dilansir dari berbagai sumber pada Selasa (7/11/2023).

Kendati demikian, Brisia Jodie tetap antusias menyambut konser Air Supply yang bertajuk 'The Lost In Love Experience' itu.

"Pasti happy banget dapat kesempatan ini tuh bersyukur gitu," ujar penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut.

Brisia Jodie mengaku sudah tak asing lagi dengan sejumlah hits band soft rock asal Australia ini karena sudah mendengarkann dan membawakan beberapa lagu dari Air Supply.

"Dari kecil udah tahu, pas Mama ku dengerin Air Supply terus jadi aku ikut dengerin, plus dulu aku reguleran di cafe dari umur 10 tahun bawain lagu lagu Air Supply juga sampai 2017 akhir baru ke Idol," jelasnya.

Di samping rasa senang dan bersyukur karena bisa tampil di panggung yang sama dengan Air Supply, Brisia Jodie juga merasa ini merupakan sebuah tantangan baru dalam perjalanan kariernya.

"Happy banget walaupun pertama kali langsung 'kenapa hidup itu ngga pernah bisa tenang? Selalu ada aja tantangan selanjutnya'. Karena ini kayak pertama kali aku jadi opening buat artis luar. Apalagi ini band-nya udah legend banget. Jujur keluargaku semua ngefans banget sama Air Supply. Jadi emang kita pengagum karya-karya mereka semuanya," ungkap Brisia Jodie

Tidak hanya itu, untuk penampilannya mendatang dalam konser Air Supply, mantan kekasih Julian Jacob itu mulai latihan vokal hingga dance.

"Persiapannya karena belakangan ini aku fokusnya lagi ke bisnis sampai sekarang, jadi nyanyi tuh agak jarang. Jadi, aku gimana caranya supaya bisa nyanyi bagus dan maksimal lagi. Aku sekarang ada les, les vokal lagi, terus les dance, aku lupa juga caranya gerak-gerak di panggung. Jadi persiapannya lebih ke konsep baru dan personel band ku juga baru, aransemen juga baru semuanya," tandas Brisia Jodie.