Cocok Untuk Sarapan, Ini 7 Jenis Roti Tawar Terpopuler di Dunia

Sabtu, 25 Februari 2023 | 14:00:00

Zulfah Ariyani

Penulis : Zulfah Ariyani

Cocok Untuk Sarapan, Ini 7 Jenis Roti Tawar Terpopuler Di Dunia

Ilustrasi sarapan dengan roti tawar. (Special)

Ladiestory.id - Roti tawar menjadi salah satu alternatif menu sarapan yang favorit. Selain mengenyangkan roti tawar juga mudah diolah menjadi berbagai menu sarapan. Umumnya, roti tawar yang banyak ditemukan dan dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia adalah roti tawar putih. Padahal, ada banyak jenis roti tawar yang populer di dunia.

Perbedaan jenis roti tawar tersebut dapat dilihat dari teknik pembuatan, teknik fermentasi, dan bahan baku yang digunakan. Sebagian besar orang mungkin hanya mengetahui roti tawar dibuat dari tepung gandum, namun ternyata ada juga lho yang terbuat dari tepung gandum hitam, barley, maupun tepung jagung. Berikut Ladiestory.Id telah merangkum tujuh jenis roti tawar yang populer di dunia. 

White Bread

White bread. (Special)

Jenis roti tawar pertama adalah white bread atau roti tawar putih. Jenis roti tawar ini banyak kamu temukan di Indonesia dan dikonsumsi oleh masyarakat. Roti tawar ini terbuat dari gandum putih dan ragi. Tekstur roti tawar ini lembut dan berwarna putih. Roti ini sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai menu sarapan. Kamu bisa membuatnya menjadi sandwich maupun dipanggang dan dioles selai. 

Whole-grain Bread

Whole-grain bread. (Special)

Berbeda dengan roti tawar putih, whole-grain bread atau roti tawar gandum memiliki warna cenderung cokelat gelap dan teksturnya agak kasar. Hal ini dikarenakan, roti ini terbuat dari tepung gandum asli hingga lapisan kulitnya. Roti ini juga sangat bagus untuk dikonsumsi karena kaya serat dan nutrisi. Sarapan dengan roti ini akan membuat kamu kenyang lebih lama. Namun, sebaiknya jangan memanggang roti ini karena akan mudah gosong. 

Multigrain Bread

Multigrain bread. (Special)

Multigrain bread merupakan salah satu jenis roti tawar yang bisa kamu jadikan sebagai menu sarapan. Roti ini memiliki cita rasa dan aroma yang khas karena terbuat dari biji-bijian. Biji-bijian yang digunakan seperti biji rami, biji labu, barley, oat, maupun biji bunga matahari. Selain lezat, roti ini juga kaya dengan kandungan serat, vitamin, dan mineral. 

Baguette

Baguette. (Special)

Baguette adalah jenis roti tawar yang berasal dari Prancis. Roti ini juga jadi makanan pokok di negara tersebut. Ciri khas dari baguette adalah bentuknya panjang, serta tekstur kulit agak keras namun renyah. Roti ini juga terbuat dari gandum dan ragi, hanya saja tidak memakai telur dalam proses pembuatannya sehingga tekstur roti yang dihasilkan agak keras. 

Ciabatta

Ciabatta. (Special)

Italia juga punya roti tawar yang khas yaitu ciabatta. Ciri khas ciabatta yaitu teksturnya agak keras dan pada bagian permukaannya terdapat kerak renyah berwarna coklat muda. Meskipun tekstur luarnya keras, namun bagian dalamnya lembut dan berongga-rongga. Roti ini cocok dijadikan sebagai menu sarapan dan diolah menjadi sandwich ala Italia dan panini.

Sourdough

Sourdough. (Special)

Jenis roti tawar selanjutnya yang cocok dijadikan sebagai menu sarapan adalah sourdough. Roti ini memiliki cita rasa yang khas yaitu ada sedikit rasa asam. Tekstur roti ini renyah di bagian luar, dan lembut di bagian dalam. Bagian tengah roti ini juga berongga-rongga. Hal ini disebabkan karena adanya proses fermentasi yang membuat roti ini mengembang serta bentuk dalamnya menjadi berongga-rongga.

Pita Bread

Pita bread. (Special)

Pita bread atau roti pita merupakan jenis roti tawar yang berasal dari Timur Tengah. Ciri khas roti ini adalah bentuknya yang pipih dan terdapat ruang kosong menyerupai gelembung udara pada bagian tengahnya. Bagian tengahnya tersebut bisa kamu isi dengan daging kebab. Selain itu, kamu juga bisa menyantapnya dengan cara dicocol minyak zaitun maupun hummus.