5 Etika Bertamu saat Hari Raya Idulfitri

Rabu, 4 Mei 2022 | 17:00:00

Devy Felicia

Penulis : Devy Felicia

5 Etika Bertamu Saat Hari Raya Idulfitri

Ilustrasi Idulfitri. (Special)

Ladiestory.id - Ketika hari raya tiba, banyak orang dari berbagai daerah di Indonesia melaksanakan tradisi mereka. Salah satu tradisi yang menjadi ciri khas ketika hari lebaran tiba adalah silaturahmi. Di beberapa tempat, ada beberapa orang yang melakukan silaturahmi dengan mengunjungi rumah-rumah, atau bisa dengan berkumpul di satu tempat dan berjabat tangan bergantian.

Namun ketika Kamu melakukan silaturahmi dengan pergi ke rumah-rumah tertentu, Kamu juga wajib menjaga etika. Karena dimanapun Kamu berada tetap etika yang akan mendeskripsikan bagaimana Kamu sebenarnya. Nah ketika lebaran ini ada beberapa etika yang wajib kamu terapkan, tidak hanya diterapkan pada hari lebaran tapi sebisa mungkin setiap hari.

Mengucapkan Salam

Ilustrasi mengetuk pintu. (Special)

Poin pertama yang harus Kamu lakukan ketika bertamu adalah mengucapkan salam. Sama halnya ketika Kamu akan masuk ke dalam rumah sendiri, pasti akan mengucapkan salam bukan?

Ketika Kamu akan bersilaturahmi pergi ke rumah saudara, tetangga, kerabat, atau teman, lebih baik jika mengucapkan salam, karena dengan begitu Kamu akan terlihat lebih menghargai tuan rumah. Selain itu mengucapkan salam ketika bertemu orang atau memasuki suatu gedung merupakan hal yang perlu Kamu lakukan. Karena Kamu sendiri sudah diajarkan hal tersebut.

Berbicara dengan Sopan

Ilustrasi bersalaman. (Special)

Poin selanjutnya adalah berbicara dengan sopan. Hal ini berkaitan dengan poin sebelumnya, jika Kamu bertamu ke rumah orang kemudian berbicara dengan seenaknya saja, apakah Kamu tidak akan malu?

Terkadang seseorang akan dinilai bukan hanya dari penampilan namun etikanya. Oleh karena itu, ketika Kamu bertamu ke rumah orang sebaiknya berbicara yang sopan. Lebih baik lagi bila kamu menggunakan intonasi dan nada bicara yang lembut dan pelan. 

Mengucapkan Mohon Maaf

Ilustrasi bersalaman. (Special)

Tidak benar rasanya ketika Kamu bertamu dan silaturahmi ke rumah sanak saudara atau teman saat hari lebaran namun tidak mengucapkan mohon maaf.

Ketika lebaran, Kamu pasti sering mendengar kalimat "Minal Aidzin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahir Batin" bukan? Bukan hanya saat bertamu, namun ketika bertemu orang yang Kamu kenal, Kamu bisa mengucapkan kalimat tersebut. Karena memang Idulfitri ini hari dimana seluruh umat muslim bermaaf-maafan dan mempererat tali silaturahmi.

Memakan Hidangan Tidak Berlebihan

Ilustrasi makan bersama. (Special)

Ketika Kamu bertamu ke rumah seseorang, pasti Kamu akan dihidangkan berbagai macam makanan. Mulai dari camilan, minuman, hingga makanan berat. Jika Kamu dihidangkan makanan tersebut, ada baiknya Kamu tidak menolaknya. Tetap makan hidangan yang telah disajikan, karena itu juga sebagai tanda Kamu menghargai sang tuan rumah.

Tetapi ingatlah, ketika memakan hidangan tersebut jangan terlalu berlebihan. Karena itu juga sangat tidak sopan, makanlah secukupnya saja demi menghargai tuan rumah. Meskipun tuan rumah tidak mempermasalahkan tetapi Kamu harus mengerti agar memakan hidangan tersebut secukupnya saja.

Tidak Membicarakan Hal Sensitif

Ilustrasi muslim bergosip. (Special)

Saat Kamu pergi bertamu ke rumah seseorang saat hari lebaran. Pasti Kamu akan mampir dan berbincang-bincang sebentar. Namun terkadang dalam perbincangan tersebut terselip beberapa pertanyaan. Nah dari pertanyaan inilah terkadang ada yang membuat salah satu orang merasa tersinggung.

Biasanya ada yang menanyakan pertanyaan sensitif mungkin perihal "Kapan menikah?" "Kok belum punya momongan?" hingga "Kapan lulusnya?". Pertanyaan-pertanyaan seperti ini yang dinilai sensitif dan tidak baik rasanya jika harus ditanyakan ketika bertamu ke rumah seseorang. Lebih baik bila Kamu menanyakan atau membicarakan hal-hal yang positif saja.