Lawan Hoaks, Halodoc x TikTok Siapkan Konten Edukasi Kesehatan

Jumat, 15 Juli 2022 | 20:00:00

Astri Supriyati

Penulis : Astri Supriyati

Lawan Hoaks, Halodoc X Tiktok Siapkan Konten Edukasi Kesehatan

Halodoc x TikTok. (Special)

Ladiestory.id - Halodoc, platform layanan kesehatan berbasis digital, dan TikTok berkolaborasi menghadirkan edukasi kesehatan untuk masyarakat bertajuk #InfoKesehatan. Kolaborasi ini merupakan upaya proaktif melawan hoaks dan disinformasi seputar kesehatan.

Inisiatif #InfoKesehatan melibatkan interaksi para dokter dan masyarakat luas dalam membahas isu seputar kesehatan, mulai dari informasi berbagai penyakit, vaksinasi, kesehatan ibu dan anak, kesehatan mental, mitos dan fakta seputar kesehatan, hingga edukasi kesehatan reproduksi. Harapannya, konten ini dapat menjangkau masyarakat dengan lebih efektif.

“Kami optimis bahwa konten edukasi yang dikemas dengan menarik dalam kampanye #InfoKesehatan akan sangat bermanfaat bagi banyak masyarakat di berbagai daerah di Indonesia,” kata Felicia Kawilarang, Chief Marketing Officer Halodoc.

Adapun konten edukasi dalam kampanye #InfoKesehatan akan diunggah oleh para dokter yang tergabung dalam ekosistem Halodoc ke platform TikTok. Konten yang diunggah dalam bentuk video pendek berdurasi 15-60 detik. 

Pengguna juga dapat berinteraksi dan memberikan berbagai pertanyaan seputar kesehatannya secara langsung kepada para dokter terpercaya melalui kolom komentar. Pertanyaan dari para pengguna akan  dijawab oleh dokter melalui video berikutnya. 

Guna meningkatkan partisipasi lebih banyak orang, Halodoc dan TikTok akan memberikan hadiah berupa uang tunai untuk 20 orang pengguna, yang memiliki komentar dengan likes paling banyak di konten edukasi #InfoKesehatan. Masing-masing pengguna akan diberi hadiah senilai Rp500 Ribu.. Adapun pemenang akan diumumkan pada 29 Juli 2022 melalui Push Notifications di akun TikTok masing-masing.