Intip 5 Inspirasi Outfit ala Jennie BLACKPINK Biar Makin Kekinian

Senin, 21 Juni 2021 | 20:32:13

Astri Supriyati

Penulis : Astri Supriyati

Intip 5 Inspirasi Outfit Ala Jennie Blackpink Biar Makin Kekinian

instagram.com/jennierubyjane

Merebaknya Hallyu Wave atau demam Korea membuat dampak yang besar di masyarakat. Selain rajin menonton hiburan dari Negeri Ginseng, gaya makeup hingga pakaian pun mulai memengaruhi para penggemar Korea.

Salah satu buktinya ialah dengan tampilan Korean look yang diminati sebagian besar kaum hawa. Fashion ala-ala selebrtias Korea dinilai simpel namun kekinian. Tak heran jika banyak yang mencoba untuk meniru gaya pakaian para selebritas tersebut.

Jennie merupakan salah satu anggota BLACKPINK sekaligus pesohor Korea yang terkenal dengan gaya pakaiannya yang trendi. Pilihan outfit di luar pekerjaannya sebagai penyanyi pun tergolong simpel dan mudah ditiru.

Biar tampilanmu makin kekinian, coba inspirasi gaya fashion ala Jennie berikut ini.

Celana Jeans dengan Atasan Model Apapun

Jennie BLACKPINK
Foto: instagram.com/jennierubyjane

Celana jeans memang seakan tak pernah mati. Dari zaman dulu hingga sekarang, bahan jeans masih banyak diminati. Ragam modelnya pun bermacam-macam, mulai dari pensil hingga kulot.

Celana jeans juga cocok untuk dikombinasikan dengan atasan apapun. Mix and match celana jeans juga memberikan kesan gaya berbusana yang kasual.

Dalam unggahan Instagram-nya, Jennie kerap memadukan celana jeans dengan sweater, t-shirt, hingga crop top. Simpel sekali, bukan? Anda tinggal memadukan celana jeans sesuai gaya busanamu.

Skirt dengan T-shirt

Jennie BLACKPINK
Foto: instagram.com/jennierubyjane

Jennie juga tampak memadukan berbagai model skirt dengan atasan kaos. Panjang skirt atau rok yang dipilih Jennie juga beragam, mulai dari mini, midi, bahkan long skirt. Anda bisa menyesuaikan panjang skirt dengan atasan sesuai selera busanamu. 

Perpaduan skirt dan atasan kaos membuat penampilanmu makin terlihat chic, feminin, sekaligus kasual. Selain kaos, Anda juga bisa memadukan dengan blouse ataupun kemeja.

Slip Dress dan T-shirt

Jennie BLACKPINK
Foto: instagram.com/jennierubyjane

Slip dress merupakan salah satu fashion item yang simpel dan mudah dipadu-padankan dengan outfit apapun, salah satunya kaos. Slip dress dapat dikenakan untuk berbagai acara, mulai dari kasual sampai untuk pergi ke pesta.

Agar sedikit lebih tertutup, Anda bisa mengkombinasikan slip dress dengan kaos seperti Jennie. Panjang-pendeknya kaos tentu tergantung pada gaya busanamu.

Maxi Dress

Jennie BLACKPINK
Foto: instagram.com/jennierubyjane

Maxi dress dan long dress memang tampak mirip, namun dua fashion item ini ternyata memiliki perbedaan panjang. Panjang maxi dress biasanya semata kaki, sedangkan panjang long dress bisa menyentuh lantai. Selain itu, maxi dress cenderung dikenakan untuk acara informal, sebaliknya long dress cocok dikenakan untuk acara formal.

Memakai maxi dress dan sneakers putih membuat penampilanmu semakin terlihat feminin, anggun, namun tidak begitu formal. Anda bisa memadukan maxi dress atau gamis favoritmu dengan sneakers untuk tampilan kasual hingga semi formal.

Overall

Jennie BLACKPINK
Foto: instagram.com/jennierubyjane

Busana overall sempat  kembali menjadi tren beberapa waktu belakangan. Gaya busana ini tentulah cocok untuk dikenakan saat hangout bersama teman dan untuk bergaya kasual.

Anda bisa memadukan overall dengan kaos ataupun hoodie favoritmu. Anda bisa memilih overall pendek dengan hoodie berlengan panjang seperti Jennie, atau mengkombinsikan overall panjang dan kaos berlengan panjang bagi yang berhijab.

Itulah beberapa outfit ala Jennie BLACKPINK yang dapat menjadi inspirasi berbusana Anda. Semoga bermanfaat.