Mengenal Kopi Liong Bulan, Pertahanakan Cita Rasa Lebih dari 7 Dekade

Rabu, 24 November 2021 | 00:01:00

Nurul Aini

Penulis : Nurul Aini

Mengenal Kopi Liong Bulan, Pertahanakan Cita Rasa Lebih Dari 7 Dekade

Foto: Ladiestory.id

Ladiestory.id - Para pencinta kopi di kota Hujan, Bogor tentunya tidak asing dengan kopi Liong Bulan. Di Bogor, kopi Liong Bulan dapat ditemukan di warung-warung dan pasar.

Kopi Liong Bulan menjadi kopi kebanggaan lokal yang terkenal dengan citarasa yang khas dan aroma yang sulit dilupakan. Konon, untuk mendapatkan aroma kopi Liong Bulan yang khas, cara seduhnya pun tak sembarangan, lho! Ayo cari tahu segala sesuatu yang spesial dari kopi Liong Bulan lewat artikel ini!

Sejarah Kopi Liong Bulan

Kopi Liong Bulan atau yang lebih dikenal sebagai kopi Liong bagi warga Bogor dan Depok adalah produk kopi yang diperkirakan telah berdiri sejak tahun 1945.

Itu berarti sejak 76 tahun yang lalu kopi Liong Bulan telah eksis di Kota Hujan ini. Menurut cerita, saat perang di masa kemerdekaan, kopi ini menjadi minuman yang wajib dikonsumsi para tentara kemerdekaan sebelum bertempur. 

Karena cita rasanya yang khas, Kopi Liong Bulan terus dinikamti hingga turun-temurun. Bahkan kopi ini juga telah banyak diproduksi dan dijadikan minuman legendary dari Kota Bogor.

Kini, usaha kopi Liong Bulan diteruskan Linardi Jap. Linardi Jap adalah seorang warga Bogor keturunan Tionghoa yang merupakan generasi ketiga dari perintis kopi Liong Bulan.

Keunikan Kopi Liong Bulan yang Melegenda

Kofi Lion Bulan
Foto: CeritaDepok

Aroma harum yang menggoda dan kualitas kopi yang baik membuat kopi Liong Bulan menjadi favorit para kopi. Apalagi kopi ini memiliki citarasa khas dengan ampas yang tidak mudah turun. Baiknya lagi, Kopi ini bisa bertahan hingga sekitar 3 bulan setelah tanggal produksi karena diproduksi tanpa pengawet.

Kopi Liong Bulan sendiri diproduksi dalam dua versi, versi murni tanpa gula  dengan kemasan seberat 8 gram dan buat yang suka manis, ada juga versi kopi dan gula dengan kemasan 25 gram. Harga kopi Liong Bulan juga terjangkau, yakni 500an rupiah untuk versi murni dan 1500an rupiah untuk versi dengan gula.

Cara Menyeduh Kopi Liong Bulan untuk Rasa yang Nikmat

Sebenarnya cara menyeduh kopi Liong Bulan ini cukup mudah, hanya menggunakan air yang mendidih. Tapi, yang membuat berbeda adalah takarannya dan jenis airnya.

Cukup tuangkan air mendidih sebanyak setengah gelas saja. Kemudian, air mendidih yang digunakan harus air yang dimasak di kompor, bukan yang berasal dari dispenser atau termos.

Kemudian, setelah menuang air mendidih, jangan langsung diaduk, melainkan ditunggu selama semenit agar kopi Liong Bulan benar-benar terlarut dalam air.

Setelah didiamkan, kemudian aduk kopi hingga muncul bulir putih di atasnya. Aroma kopi Liong Bulan yang khas dan legendaris pun akan menyeruak. Kopi Liong Bulan yang nikmat pun siap diminum.

Pabrik Kopi Liong Sempat Diisukan Tutup

Dibalik kekhasan rasa kopinya yang mantap, ternyata pabrik penghasil kopi khas Bogor ini sempat diisukan berhenti beroperasi, lho! Di tahun 2017, ada informasi bahwa pabrik kopi Liong Bulan akan gulung tikar.

Kabar ini sempat menghebohkan media sosial. Ternyata, yang gulung tikar adalah toko kopi Liong Bulan yang terletak di lokasi Pasar Anyar. Toko ini tutup karena sang pemilik yang sakit keras dan tidak adanya penerus.

Sedangkan pabrik Kopi Liong Bulan yang berlokasi di Jalan Bintang Mas, Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor tetap beroperasi hingga kini.

Harganya yang murah dan rasanya yang melegenda menjadi alasan Kopi Liong Bulan tetap eksis di tengah gempuran produksi merek kopi besar. Buat kamu yang penasaran dengan cita rasa kopi Liong Bulan jangan lupa mampir ke Bogor, ya!