6 Kreasi Mudah Es Teh Manis yang Menyegarkan

Selasa, 27 September 2022 | 00:01:00

Sofiatun Hasanah

Penulis : Sofiatun Hasanah

6 Kreasi Mudah Es Teh Manis Yang Menyegarkan

Ilustrasi minuman segar untuk buka puasa. (Special)

Ladiestory.id - Belakangan ini, rasa es teh sempat viral dan menjadi perbincangan publik. Pasalnya, beberapa minuman yang menggunakan bahan dasar teh tersebut dinilai terlalu manis.

Daripada harus membeli es teh yang tidak sesuai dengan seleramu, lebih baik kamu membuat sendiri aneka kreasi es teh yang menyegarkan. Berikut Ladiestory.id akan membagikan beberapa kreasi es teh yang enak dan menyegarkan.

Es Teh Susu Cincau

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan yang diperlukan

1 sachet teh celup merek apa saja

1 skm sachet

200 gram cincau, potong kotak

es batu, gula dan air secukupnya

Cara membuatnya

Rendam teh celup dengan air panas, tunggu beberapa saat sampai warnanya berubah menjadi pekat. Tambahkan gula dan susu sesuai dengan selera, aduk hingga merata. Masukkan cincau yang telah dipotong, dan tambahkan es batu. Es teh susu cincau siap dinikmati.

Es Teh Markisa

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan-bahannya

1 sachet teh celup

3 buah markisa yang matang, ambil isinya

60 ml madu murni

Daun mint secukupnya

Air dan es batu secukupnya

Cara membuat es teh markisa

Rendam teh celup dengan air panas, tunggu hingga berubah warna. Lalu tambahkan madu murni, dan buah markisa yang telah diambil isinya. Tuangkan air dan aduk hingga merata. Terakhir tambahkan es batu dan beri daun mint di atasnya. Es teh markisa segar siap disajikan.

Es Teh Tarik Harum

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan yang dibutuhkan

2 kantong teh celup hitam aroma melati

60 ml susu evaporasi

4 sdm susu kental mani

air dan es batu secukupnya

Cara membuatnya

Seduh teh hitam dengan air panas hingga berubah warna dan mengental. Lalu tambahkan susu evaporasi dan susu kental manis, aduk hingga rata. Tuangkan hasil kombinasi teh yang telah diaduk sebelumnya ke dalam gelas, lalu tarik secara bergantian sampai berbusa.

Selanjutnya siapkan dua buah gelas, tuangkan teh yang telah berbusa tersebut. Tambahkan es batu secukupnya. Es teh tarik harum siap disajikan.

Es Teh Kayu Manis

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan yang diperlukan

150 gram teh aroma melati

4 cm kayu manis, potong

100 gram selasih, larutkan dengan air hangat

1 buah lemon, peras ambil airnya

daun mint secukupnya

gula pasir, es batu dan air secukupnya

Cara membuatnya

Rebus teh bersama dengan kayu manis hingga mendidih dan warnanya berubah pekat, saring sisihkan. Selanjutnya siapkan gelas, isi dengan gula pasir, selasih dan beri air perasan lemon.

Tuangkan teh yang telah disaring sebelumnya, aduk sampai semua bahan tercampur rata. Terakhir tambahkan es batu, dan hiasi dengan daun mint pada bagian atasnya. Es teh Kayu Manis siap dinikmati.

Es Teh Rosella Merah

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan yang dibutuhkan

150 gram teh kering

12 bunga rosella yang telah dikeringkan

80 ml madu murni

2 sdm air jeruk lemon segar

air dan es batu secukupnya

Cara membuatnya

Rebus teh dan bunga rosella dengan air sampai mendidih dan berubah warna, saring lalu sisihkan. Siapkan gelas, tuangkan madu dan air jeruk nipis secukupnya. Campurkan teh bunga rosella aduk hingga rata. Tambahkan es batu secukupnya, lalu sajikan.

Es Teh Cantik Bunga Telang

Ilustrasi es teh. (Special)

Bahan-bahannya

150 gram teh aroma melati

10 bunga Telang kering

2 buah jeruk segar, peras ambil airnya

gula pasir, air dan es batu secukupnya.

Cara membuat es teh cantik bunga telang

Didihkan air hingga mendidih lalu masukkan teh dan bunga Telang. Tunggu sebentar sampai air berubah warnanya. Tuangkan di gelas, tambahkan gula dan perasan air jeruk segar aduk hingga rata. Tambahkan es batu, es teh cantik bunga Telang siap dinikmati.