Medina Zein Diduga Gunakan Nama Raffi Ahmad untuk Lakukan Penipuan

Rabu, 11 Mei 2022 | 22:30:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Medina Zein Diduga Gunakan Nama Raffi Ahmad Untuk Lakukan Penipuan

Medina Zein. (Instagram.com/medinazein92)

Ladiestory.id - Nama pebisnis Medina Zein belakangan kembali terseret dalam sejumlah kasus penipuan. Denise Chariesta mengaku menjadi salah satu korban penipuan tersebut terkait jual beli mobil mewah seharga Rp50 Juta. Selain mengaku tertipu, melalui pernyataan Denise, Medina Zein pun diketahui turut menjual nama artis Raffi Ahmad untuk melancarkan aksinya.

Menurut Denise, Medina sempat mengatakan jika sosok Raffi Ahmad telah siap menjadi brand ambasador dari bisnis kecantikannya. Ia pun menawarkan Denise untuk bergabung di bisnis ini dengan memberikan uang sebesar Rp500 Juta kepada Medina Zein. 

Telah mendengar mengenai masalah ini, Razman Arif Nasution, selaku kuasa hukum Medina Zein, akhirnya buka suara. Dirinya mengaku ingin mengonfirmasi langsung ke Raffi Ahmad atas kabar yang beredar.

"Jadi saya mau sampaikan bahwa persoalan Medina dengan si perusahaan yang ingin memakai jasa sebagai brand ambassador-nya pada Raffi Ahmad, yang katanya uang itu tidak masuk, saya sudah dapat info itu, tapi saya ingin komunikasi dengan Raffi Ahmad," kata Razman saat jumpa pers pada Selasa (10/5/2022).

Razman, dirinya ingin tahu lebih lanjut masalah ini dengan berkomunikasi langsung dengan Raffi Ahmad. Apakah benar ada kerja sama tersebut terkait brand ambasador yang dijanjikan oleh Medina Zein.

"Kalau bisa Raffi bisa menghubungi saya, kami duduk, sebelum saya berangkat sehingga saya dapat data, baik Uya Kuya, baik Raffi Ahmad," ujarnya.

Sedangkan mengenai menghilangnya Medina Zein di tengah masalah yang kini tengah berlangsung, pengacara tersebut memastikan Medina Zein benar-benar sakit dan bukan setting-an. Dirinya menjelaskan jika sakit yang sudah lama diidap kliennya, yakni bipolar, kambuh, sehingga membutuhkan penanganan khusus.