Niat Komentari Konten Prank KDRT Baim Wong, Anji Malah Kena Sentil Netizen

Senin, 3 Oktober 2022 | 14:30:00

Selsa Nawang Wulan

Penulis : Selsa Nawang Wulan

Niat Komentari Konten Prank Kdrt Baim Wong, Anji Malah Kena Sentil Netizen

Penyanyi Anji. (Special)

Ladiestory.id - Penyanyi solo, Anji baru saja terkena sentilan dari netizen lantaran dirinya ikut berkomentar mengenai konten prank kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT yang dilakukan oleh Baim Wong

Saat itu, Anji hanya berniat untuk berkomentar di salah satu postingan Deddy Corbuzier yang berisi ungkapan kekesalannya kepada konten prank tersebut.

Unggahan Deddy Corbuzier (Instagram.com/mastercorbuzier)

Namun, komentar Anji itu mendapat cibiran dari salah satu netizen dengan menyinggung soal kasus penyalahgunaan narkoba yang sempat menimpanya.

“@duniamanji.. Ente kan juga baru keluar dari rehab, semua orang punya kesalahan, cuma beda cara aja.. Chuaksss,” komentar pemilik akun tersebut dengan nama pengguna @aminfendi. 

Pelantun "Menunggu Kamu" ini pun menanggapi komentar dari netizen tersebut. Ia mengatakan jika kesalahan yang dirinya lakukan sangat berbeda jauh dibanding kesalahan yang dibuat oleh Baim Wong. 

“Ngeganja gak merugikan orang lain. Lalu gak dibuat konten. Beda jauh sih sepertinya,” balas Anji. 

Mendapat cibiran dari netizen membuat Anji kesal hingga memutuskan untuk mengunggah hasil tangkapan layar yang menunjukkan komentar tersebut di laman instagram pribadinya. Ia tidak membantah perkataan netizen tersebut yang menyinggung soal narkoba. Namun, ia lebih menjelaskan kepada pemilik akun tersebut jika dirinya berbeda dengan Baim Wong yang kontennya kerap menuai kontroversi publik. 

Anji Kena Sentil Netizen. (instagram.com/duniamanji)

“Komen di postingan @mastercorbuzier. Saya memang pernah mengganja dan sudah menerima hukuman. Tapi ada bedanya. Saya tidak membuat konten dari kasus KDRT apalagi ke Polisi. Gak berani dan gak berhati. Paham, @aminfendi ?” tegas Anji di kolom caption. 

Unggahannya tersebut pun mendapat dukungan dari para warganet, mereka mengaku setuju dengan pernyataan yang Anji tulis. 

“Yg pastinya TIDAK menerima keuntungan dari mslh org lain ikut2 latah laporan kdrt 😂 astaga,” ucap pemilik akun @st2******

“Seperti ditanya lebih enak nasi kuning atau nasi uduk, jawabannya enakan gado-gado. Sama-sama makanan sih, cuma ya jangan membadingkan sesuatu yang jelas-jelas beda,” ujar pemilik akun @fari*******

“Benar bang ,beda jauh bangat,pada inti nya kita tidak merugikan orang lain dn tidak menyakiti orang lain,” kata pemilik akun @fitr**********