Sering Roasting Pejabat, Kiky Saputri Pernah Hampir Dipenjara

Rabu, 31 Agustus 2022 | 11:15:00

Sering Roasting Pejabat, Kiky Saputri Pernah Hampir Dipenjara

Kiky Saputri (Youtube.com/TSMedia)

Ladiestory.id - Saat ini, roasting menjadi tren di kalangan komika Indonesia. Istilah roasting dalam komedi artinya adalah joke atau lawakan yang bertujan untuk meledek atau menertawakan seseorang. Salah satu komika tanah air yang sedang naik daun adalah Kiky Saputri.

Kiky dikenal sebagai komika yang berani me-roasting pejabat dan publik figur di Indonesia. Banyak pula pejabat-pejabat yang ingin di-roasting dirinya. Wanita itu sering diundang ke berbagai acara untuk menyampaikan materi-materi lucu yang mampu membuat penonton terhibur.

Kiky Saputri (Youtube.com/TSMedia)

Tetapi di balik panggung, Kiky kerap mendapat perlakuan tidak mengenakkan saat bertugas untuk me-roasting pejabat, bahkan pernah hampir dipenjara. Hal ini diungkapkan Kiky saat menjadi bintang tamu di podcast TS Media.

"Banyak pejabat yang ingin di-roasting Kiky Saputri untuk elektabilitas. Ada permintaan aneh gak sih dari pejabat?" tanya Gofar Hilman.

"Ada, tapi kadang yang ribet bukan beliaunya (pejabat), tapi ajudan-ajudannya, yang mungkin takut ada ketersinggungan, jadi diminta kirim materi dulu. Kan jadi enggak surprise," Kiky Saputri, dikutip dari YouTube TS Media (30/8/2022).

Kiky Saputri (Youtube.com/TSMedia)

Komika yang pernah berprofesi sebagai guru itu selalu meminta izin sebelum tampil di atas panggung. Ia juga mengirim tema-tema yang akan dibahas saat roasting, meskipun tidak semua isi materi ia bocorkan.

"Misal aku diundang roasting ini, ini. Aku tanya dulu, 'Beliau sudah setuju belum? Sudah tahu belum akan di-roasting?' Kalau sudah tahu, berarti dia sudah siap mental," katanya.

Kemudian, Kiky Saputri menceritakan satu momen saat dirinya diancam akan dipenjara. Kala itu, ia diminta menandatangani surat perjanjian sebelum melakukan roasting.

Kiky Saputri (Youtube.com/TSMedia)

"Cuma ada yang repot misalnya, aku gak boleh roasting materi ini. Kalau misalnya aku bandel bisa dipenjara. Wey, mohon maaf, kan elu yang undang. Kok gue kayak dijebak, ya, mending enggak usah kalau gini caranya," jelasnya sambil tertawa.

"Lu pingin ngundang gua, terus kalau lu tersinggung gua dipenjara," pungkasnya.