Skincare Korea Yang Hadir dalam Kemasan Travel Set, Cocok Untuk Travelling

Rabu, 16 Desember 2020 | 08:15:09

LS Beauty

Penulis : LS Beauty

Skincare Korea Yang Hadir Dalam Kemasan Travel Set, Cocok Untuk Travelling

Skincare travel set merupakan serangkaian produk perawatan kulit berukuran ringkas yang memungkinkan kamu untuk melakukan perawatan kulit, bahkan saat di luar rumah sekalipun. Skincare travel set juga berisi beragam produk yang Kamu perlukan untuk kulit wajah, mulai dari pembersih wajah sampai pelembap. Memilih skincare Korea bukan perkara mudah. Faktor kecocokan produk dengan kulit tiap individu sangat relatif. Apa yang tampak cocok dan manjur untuk orang lain, belum tentu cocok buat kulitmu dan sebaliknya. Apalagi harganya tidak bisa dibilang rumah.

Terutama yang hendak menjajal skincare pabrikan Korea Selatan, produk K-Beauty memang terkenal punya banyak elemen. Nggak cukup hanya dengan pembersih, ada serum, toner, pelembap, hingga masker yang masuk dalam rezim perawatan wajah wajibnya. Untuk itu, beberapa brand menjual produk skincare Korea dalam kemasan travel set.

Laneige Pick Me Light Care

Saat melakukan perjalanan yang padat aktivitas, kamu sebaiknya tidak perlu membawa seluruh perlengkapan skincare. Cukup pembersih, toner, dan moisturizer, untuk memastikan kulit tetap bersih dan terjaga kelembapannya. Laneige memiliki produk travel kit berisi Multi-Cleanser 30ml, Light Toner 50ml, Light Emulsion 50ml, dan Water Bank Gel Cream 20ml, dengan kemasan zipper lock yang mudah di bawa ke mana saja.

Kiehl’s Glowing Skin Set

Kamu ingin selalu tampak glowing saat berlibur? Selain membawa pembersih wajah dan moisturizer, pastikan ada serum malam dan sunblock di dalam tasmu! Produk travel kit Kiehl’s Glowing Skin Set bisa jadi pilihan terbaik karena di dalamnya terdapat Ultra Facial Cleanser 150ml, Midnight Recovery Concentrate 15ml, Ultra Facial Oil-Free Gel-Cream 7ml, dan Ultra Light Daily UV Defense 5ml, untuk perawatan lebih maksimal.

Clinique Clear Skin Acne Kit

Jika memiliki jenis kulit berjerawat, jangan sampai kamu lupa membawa perlengkapan skincare selama berlibur. Perubahan cuaca dan suhu yang ekstrem bisa membuat jerawat meradang atau semakin banyak. Clinique Clear Skin Acne Kit yang terdiri dari Cleansing Gel, Clarifying Lotion, dan Dramatically Different Moisturizing Gel bisa membantu membersihkan pori-pori dengan maksimal, mengontrol minyak, dan mengurangi peradangan, sehingga liburanmu tetap aman.

Etude House Wonder Pore Skincare Kit

Area T, yakni dahi dan hidung merupakan bagian wajah yang mengeluarkan lebih banyak minyak sehingga mudah terbentuk komedo apalagi jika pori-pori bagian tersebut tersumbat kotoran. Karena itu, produk berikut layak Kamu pertimbangkan bagi yang Kamu yang menginginkan wajah selalu bebas dari kotoran dan komedo membandel. Dengan kemasan yang berbentuk botol dan tube, Kamu dapat menggunakannya hingga beberapa kali pemakaian. Produk ini terdiri dari cleansing, freshener, essence, dan emulsion yang seluruhnya bekerja untuk meminimalisir terbentuknya komedo di wajah. Tampil semakin memukau bahkan saat bepergian? Tentu bisa dengan produk ini!

Innisfree Green Tea Balancing Skin Care Set

Kalau Erborian starter pack fokus pada khasiat ekstrak bambu, skincare terbaik dari Innisfree ini menawarkan kebaikan teh hijau untuk versi skincare set barunya. Ada 5 komponen di dalam paket perawatan wajah ala Korea tersebut. Kamu akan dapat kemasan mini (15 ml), kemasan full (160-200 ml) produk balancing skin dan balancing lotion, ditambah dengan krim pelembap ukuran mini.

Sumber Foto Utama: Freepik.com