Tahu Prioritas, Kunci Putri Tanjung Seimbangkan Diri Jadi Istri Sekaligus Pebisnis

Rabu, 2 November 2022 | 20:34:00

Irma Fauzia

Penulis : Irma Fauzia

Tahu Prioritas, Kunci Putri Tanjung Seimbangkan Diri Jadi Istri Sekaligus Pebisnis

Putri Tanjung di Kantor Lazada Indonesia, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2022). (Ladiestory.id / Irma Fauzia)

Ladiestory.id - Putri Tanjung resmi menikah dengan Guinandra Jatikusumo pada 20 Maret 2022 lalu. Pernikahan keduanya cukup mengejutkan publik lantaran anak Chairul Tanjung tersebut terlihat aktif sebagai pebisnis.

Ditemui saat press conference "Lazada Women's Fest", mengaku masih belajar dalam membagi waktu antara menjadi istri dan seorang pebisnis. Namun, ia tahu bagaimana kunci untuk menjalani keseimbangan waktu tersebut.

"Aku sekarang masih mencoba sekeras tenaga untuk gimana caranya aku bisa membagi waktu, tapi sebenernya yang paling penting adalah kita harus tau prioritas kita aja sih," ungkapnya.

Putri Tanjung di Kantor Lazada Indonesia, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2022). (Ladiestory.id / Irma Fauzia)

 

"Jadi prioritas kita apa, kedua kita harus juga tau value kita apa juga, jadi kita harus stay true dan memegang teguh value kita. Sama yang pasti harus inget bahwa kita tidak bisa melakukan segala hal dan semuanya, jadi memang kita butuh support system yang kuat," sambungnya.

Lebih lanjut Putri Tanjung juga menekankan untuk menjaga kesehatan fisik dan mental agar semuanya dapat berjalan dengan baik dan maksimal.

Putri Tanjung dan Guinandra. (Instagram.com/putri_tanjung)

Perempuan 26 tahun tersebut juga mengungkapkan bahwa tak ada perbedaan signifikan dari perubahan statusnya menjadi seorang istri. Namun yang pasti, ia mengaku semakin bahagia.

"Senengnya adalah suami aku sangat men-support sama karya-karya aku. Jadi aku juga merasa aku bisa terus berkarya, aku juga melihat di Indonesia oppurtinity-nya semakin banyak," ungkapnya.

"Terus seperti yang Lazada bilang ya, jadi aku merasa dengan semua support system yang ada di sekeliling aku dan opportunity yang ada, jadi semakin bisa bersinar sebenernya," sambungnya.

Putri Tanjung. (Instagram.com/@putri_tanjung)

 

Seperti diketahui, Putri Tanjung menjadi salah satu perempuan yang menginspirasi banyak anak muda. Hal ini karena di usianya yang masih muda, ia telah banyak memberikan dampak positif melakukan kegiatan-kegiatan dan bisnis yang dijalankannya.

Bisnis pertama yang ia jalankan saat usia 15 tahun adalah El Paradiso Event Organizer pada 2011 silam. Kemudian, pada 2014 ia sukses menggelar "Mandiri Creativepreneur Corner 2014", sebuah kolaborasi Transevent dengan Bank Mandiri.

Terbaru, Putri Tanjung memimpin media CXO yang bernaung di bawah CT Corp.