9 Tips Memilih Jam Tangan Wanita, Bikin Penampilan Semakin Modis

Selasa, 30 November 2021 | 00:01:00

Astri Supriyati

Penulis : Astri Supriyati

9 Tips Memilih Jam Tangan Wanita, Bikin Penampilan Semakin Modis

Foto: Ladiestory.id

Ladiestory.id - Sebagai wanita, penunjang penampilan bukan hanya sekadar fashion dan make up saja, melainkan juga aksesori. Salah satu aksesori yang kerap dijadikan andalan para wanita adalah jam tangan.

Selain berguna untuk menunjukkan waktu, jam tangan menjadi salah satu akesesori yang dapat menunjang penampilan seseorang.

Tips Memilih Jam Tangan

Memilih jam tangan tidak hanya berdasarkan model dan budget saja, Ladies. Namun, Anda juga harus menyesuaikan dengan ukuran pergelangan tangan.

Saat ini ada beragam merk dan model jam tangan wanita yang beredar dipasaran. Lalu apa saja pilihan jam tangan wanita? Berikut pilihan jam tangan wanita yang membuat penampilan semakin modis.

1. Sesuaikan Jam Tangan dengan Warna Kulit

Foto: aliexpress

Setiap merek jam tangan wanita biasanya memiliki berbagai macam model dengan banyak pilihan warna. Untuk memilih warna jam tangan, Anda dapat menyesuaikan dengan warna kulit atau sesuai dengan selera Anda.

Bagi Anda pemilik kulit berwarna cerah, Anda cocok untuk mengenakan jam tangan dengan warna apapun. Namun, bagi Anda yang merasa memiliki kulit gelap, jangan berkecil hati. Sebab, kepercayaan diri adalah kunci.

2. Pilihlah Model Jam Tangan yang Sesuai Selera

Jika Anda sudah menemukan jam tangan yang sesuai dengan warna kulit, Anda juga perlu menyesuaikan dengan model dan desain jam tangan. Bagi Anda yang senang dengan gaya glamor, tak ada salahnya untuk memilih jam tangan dengan hiasan batu permata.

3. Jam Tangan Waterproof dan Water Resistant untuk Aktivitas yang Rentan Terkena Air

Waterproof dan water resistant merupakan dua istilah yang berguna untuk menunjukkan ketahanan jam tangan terhadap air. Waterproof berarti dapat menahan air dalam kondisi ekstrem dan dapat dibawa ke kedalaman air tertentu. Sementara water resistant hanya mampu menahan rembesan air.

4. Jam Tangan dengan Fitur Kalender dan LED Light untuk Menunjang Aktivitas

Selain menunjukkan waktu dan menyempurnakan penampilan, jam tangan juga menawarkan berbagai fitur khusus yang dapat menunjang aktivitas, seperti kalender dan LED light. Fitur kalender dalam jam tangan berguna agar Anda tidak lupa hari dan tanggal. Tak jarang, jam tangan wanita digital juga menyediakan fitur LED light yang membantu untuk meilhat jam tangan dalam keadaan gelap.

5. Smartwatch bagi Anda yang Hobi Berolahraga

Foto: Ladiestory.id

Saat ini banyak pilihan jam tangan wanita, salah satunya smartwatch. Jam tangan ini berfungsi untuk menunjukkan waktu, menunjang penampilan, dan juga menawarkan fitur fitness tracker, seperti deteksi detak jantung. Maka dari itu, smartwatch cocok dikenakan bagi Anda yang gemar berolahraga.

6. Sesuaikan dengan Ukuran Pergelangan Tangan

Agar penampilan semakin menarik, Anda perlu menyesuaikan ukuran jam tangan dengan ukuran pergelangan tangan Anda. Bagi Anda pemilik pergelangan tangan besar, sebaiknya memilih jam tangan dengan bentuk bulat. Sedangkan, jika Anda memiliki pergelangan tangan yang kecil, lebih baik untuk memilih jam tangan berdiameter dan strap kecil.

7. Strap Kulit Cocok untuk Tampilan Elegan

Strap berbahan kulit dapat membuat penampilan Anda terlihat elegan. Bahan ini termasuk awet dan tahan lama. Namun, Anda juga perlu memperhatikan cara perawatannya agar tetap terlihat menarik.

8. Strap Stainless Steel Pas untuk Tampilan Formal

Strap berbahan stainless steel juga dapat memberikan kesan elegan bagi para pemakainya. Jam tangan dengan strap stainless steel kerap dijadikan andalan para wanita karier untuk mendukung tampilan formal atau semiformal.

9. Strap Karet yang Simpel dan Kasual

Foto: zoodmall

Bagi Anda yang senang dengan penampilan simpel dan kasual, Anda dapat memilih jam tangan dengan strap karet. Bahan ini juga cocok bagi Anda yang sering beraktivitas di luar. Selain itu, strap berbahan karet cenderung mudah dalam perawatan dan tahan lama.

Itulah beberapa tips dalam memilih jam tangan wanita. Kini, Anda dapat tampil semakin percaya diri dengan pilihan jam tangan wanita yang modis.