1. Lifestyle
  2. Usung Konsep ‘Megastore’, The Palace Jeweler Perbaharui Gerai di Botani Square
Lifestyle

Usung Konsep ‘Megastore’, The Palace Jeweler Perbaharui Gerai di Botani Square

Usung Konsep ‘Megastore’, The Palace Jeweler Perbaharui Gerai di Botani Square

Reopening Store The Palace Jeweler Botani Square. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

Ladiestory.id - Sebagai brand dengan julukan ‘national jeweler’, The Palace Jeweler terus berupaya memberikan yang terbaik untuk konsumennya, mulai dari pelayanan, hingga suasana gerai yang nyaman.

Hal itu membuat merek perhiasan emas dan berlian berkualitas itu memperbaharui salah satu gerainya, yang berlokasi di Botani Square, Bogor, Jawa Barat.

Pembaharuan ini bertujuan mewujudkan komitmennya, yakni untuk memberikan pengalaman berbelanja yang tak terlupakan bagi para pencinta perhiasan.

"Kami sangat senang dapat membawa atmosfer baru akan keindahan perhiasan kami di kota Bogor melalui pembukaan kembali gerai dengan suasana dan konsep baru ini. Kini kami hadir lebih fresh, lebih nyaman, yang memungkinkan para pencinta perhiasan untuk dapat lebih leluasa memilih perhiasan yang disukai dan dibutuhkan," ujar Jelita Setifa, selaku General Manager The Palace Jeweler, di Botani Square pada Senin (1/4/2024).

Mengusung konsep megastore, The Palace Jeweler ingin membuat perhiasan emas dan berlian bisa menjangkau semua kalangan. The Palace Jeweler juga memberikan kemudahan bagi para pelanggan dalam mencari perhiasan tanpa harus berpindah ke gerai lain, sehingga menjadi one stop shopping destination.

Reopening Store The Palace Jeweler Botani Square. (Ladiestory.id / Aldeta Prasasti)

The Palace Jeweler juga memiliki  tagline The Palace Jeweler, yakni ‘Therlengkap’, ‘Therjangkau’, dan ‘Therjamin’. Sehingga ada banyak pilihan serta penawaran beragam perhiasan untuk para jewelry enthusiast.

Salah satunya melalui beberapa koleksinya, seperti Moela Collection yang tersedia mulai dari harga Rp888 ribu untuk perhiasan berlian.

Kualitas Teruji dan Sesuai Standar

Seluruh koleksi The Palace Jeweler sudah ‘Therjamin’ mutunya. setiap perhiasan yang ditawarkan memiliki kadar yang tepat. Untuk perhiasan emas, dipastikan memiliki kadar 18 karat dengan kandungan emas sebesar 75.5%.

Konsumen juga bisa langsung membuktikan kualitas perhiasan melalui Karatimeter, sebuah alat pengukur kadar emas pertama di Indonesia yang memberikan jaminan kadar emas pasti pas bagi setiap pelanggan.

Dalam menghadirkan ragam perhiasan, The Palace Jeweler memastikan keseluruhan prosesnya sesuai dengan standar nasional dan bahkan internasional.

Brand yang juga berjuluk national jeweler ini juga telah mengantongi Sertifikasi SNI 8880:2020, yang merupakan sertifikasi khusus barang-barang emas. The Palace Jeweler bahkan menjadi brand perhiasan pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi tersebut.

Informasi lebih lanjut mengenai gerai The Palace Jeweler di Botani Square Bogor ini dapat diakses melalui website www.thepalacejeweler.com. Update terkini mengenai ragam koleksi perhiasan dan event yang diselenggarakan oleh The Palace Jeweler tersedia di akun Instagram resmi The Palace Jeweler. Pelanggan juga dapat mengikuti loyalty program CMK Club agar tidak ketinggalan berbagai promo menarik dari The Palace Jeweler dan CMK.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel