Video “Baby Shark” Cetak Rekor 10 Miliar Penonton di YouTube

Senin, 17 Januari 2022 | 19:15:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Video “Baby Shark” Cetak Rekor 10 Miliar Penonton Di Youtube

Baby Shark. (Youtube.com/Pinkfong)

Ladiestory.id - Diunggah pertama kali pada 18 Juni 2016, video dengan tarian “Baby Shark” berdurasi 2 menit 16 detik di YouTube berhasil mencetak rekor baru.

Dilansir Billboard, hingga Minggu (16/1/2022) video dari perusahan rekaman Pinkfong tersebut mendapatkan rekor setelah tercatat ditonton sebanyak 10 miliar kali di YouTube.

Memiliki lirik dan nada lagu yang mudah diingat, lagu Baby Shark asal Korea ini bisa dinikmati oleh semua kalangan dari mulai balita hingga orang tua.

Baby Shark. (Youtube.com/Pinkfong)

Tak heran lagu ini pun mampu menjadi video musik pertama yang ditonton lebih dari 10 miliar kali.

Mengalahkan lagu yang berasal dari negara yang sama Korea Selatan, sebelumnya Gangnam Style sempat menjadi video musik pertama yang meraih rekor dengan ditonton sebanyak 1 miliar di kanal YouTube PSY.

Rekor itu pun terpecahkan setelah Baby Shark dinobatkan sebagai video musik pertama yang mencapai 10 miliar penayangan di YouTube.

Kabar gembira ini pun tak lupa dibagikan oleh Pinkfong selaku rumah produksi video musik “Baby Shark”. Membanggakan, video musik Baby Shark mampu menciptakan sejarah baru dunia YouTube. 

"Hari ini kami menciptakan tonggak sejarah baru dengan pencapaian kami! 'Baby Shark Dance' menjadi video pertama dalam sejarah yang mencapai 10 miliar penayangan di YouTube," kicau akun @Pinkfong.