Who, Whom Dan Whose Dan Pengaplikasiannya

Selasa, 10 Agustus 2021 | 06:00:00

Prisca Devina

Penulis : Prisca Devina

Who, Whom Dan Whose  Dan Pengaplikasiannya

Foto: website/medium

Bahasa inggris dalam penggunaan katanya perlu memperhatikan tata susun kalimat. dan harus diperhatikan cara penggunaannya. Kata-kata yang sering membingungkan adalah penggunaan Who, Whose dan Whom.

Cara mudah dalam memahami pemakaian kata-kata ini adalah dengan menentukan terlebih dahulu subyek, obyek, dan posesif.

Subjek bersifat menunjukkan sesuatu yang melakukan tindakan.
Contohnya: He eat fried chicken dan I go to the zoo.

Sedangkan objek merupakan sesuatu yang menerima tindakan.
Contohnya: This guy likes her, I love him dan Our  mom pray for us.

Foto: website/stevegutzler



Sesuai dengan namanya posesif, sehingga bentuk kata ini menunjukkan kepemilikan atau sesuatu yang dimiliki.

Contohnya: Her glasses is broken. He bring his motorcycle. 

Ketika kita sudah mengenali bentuk kata yang digunakan, maka lebih mudah dalam membantu hafalan ketika menerapkan kata who, whom dan whose.
Who biasanya dipakai untuk: He, She, They sedangkan Whom digunakan untuk: Him, Her, Them. Terakhir adalah Whose digunakan untuk: His, Hers, Theirs

Penjelasan yang dilakukan secara lebih detail mengenai penggunaan kata ini adalah
Who berfungsi untuk menjelaskan mengenai subjek dari kalimat atau siapa yang melakukan pekerjaan. Apabila dijadikan kalimat tanya, maka hasilnya akan menjadi “Who love you more than him?” “ I am”
Jawaban dari pertanyaan berupa he/she/it/i/you/we/they (subject pronoun)
Sedangkan jika diterapkan pada kalimat deklaratif, who dapat digunakan setelah kata ganti subjek.
Contoh: "Boby, who trust me in every season on my life”

Foto; website/medicalnewstoday

 

Whom berfungsi dalam menanyakan objek dari kalimat atau siapa yang melakukan pekerjaan. Terkadang Whom tertukar penggunaannya dengan Who. Perbedaan dari mereka adalah who untuk subjek, sedangkan whom untuk objek.
Pada kalimat lain, kata whom sendiri dipakai ketika jawaban dari pertanyaan berupa adalah him/her/it/me/you/us/them (object pronoun).

Contoh whom dalam kalimat sebagai berikut:
“Whom did you work with yesterday?”
“Yesterday I work with Dinda”
Kata Dinda dapat diganti dengan her. Pemakaian kata ini dapat dikenakan tindakan oleh subjek atau si penjawab. 

Pemakaian kata Whom pada kalimat deklaratif digunakan sebelum kata ganti subjek.
Contoh:
“The girl whom I saw yesterday, is wearing neakcles now”

Foto: website/quora

 

Whose berperan untuk menanyakan kepemilikan atau possession. Penggunaan kata ini lebih mudah untuk dipahami membuat suatu kalimat.
Contoh whose dalam kalimat:
“Whose umbrella is this?”
“That’s her, She left it yesterday. Thank you”
Sedangkan pada kalimat deklaratif, Whose digunakan sebelum kata benda (noun), sama halnya dengan penggunaannya dalam kalimat interogatif.
Contoh:
"I am the girl whose reported the crime.
"Possessive pronoun terdiri dari: Mine, Ours, Yours, Their, Hers, His and Its.
Ketujuh pronoun merupakan jawaban atas pertanyaan menggunakan Whose.

Selain Whose, ada istilah lain yaitu Who's. Who's merupakan bentuk dari singkatan "who is". Dari segi pelafalan memang sama, namun artinya berbeda.