Menjelajahi 4 Wisata Pantai di Pangandaran yang Mempesona dan Menakjubkan

Selasa, 28 Desember 2021 | 12:00:00

Sofianti Herina

Penulis : Sofianti Herina

Menjelajahi 4 Wisata Pantai Di Pangandaran Yang Mempesona Dan Menakjubkan

Pantai Batu Hiu, Pangandaran. (Spesial)

Ladiestory.id - Wisata pantai Pangandaran terkenal dengan keeksotisannya. Masih dalam bagian provinsi Jawa Barat, Pangandaran berhasil memikat pengunjung lewat wisata alamnya yang mempesona dan menakjubkan. 

Wisata Pantai Pangandaran

Penasaran wisata pantai apa saja yang bisa dikunjungi di Pangandaran? Berikut wisata pantai Pangandaran yang mempesona dan menakjubkan yang harus Kamu kunjungi.

1. Pantai Pangandaran

Pantai Pangandaran. (Spesial)

Pantai yang wajib kunjungi pertama tentunya Pantai Pangandaran. Pantai yang paling populer di Pangandaran ini menyuguhkan pesona pantai yang eksotis.  Pemandangan matahari terbit dan tenggelam yang memukau menjadikan pantai ini  tampak sangat eksotis. 

Di pantai ini Kamu dapat berenang bebas karena pantai ini landai, jadi aman buat berenang. Pemandangan taman lautnya yang cantik akan memanjakan mata Kamu.

Untuk masuk ke kawasan Pantai Pangandaran ini Kamu hanya dikenakan biaya sebesar Rp6 ribu saja. Bila Kamu dan rombongan berlibur ke sana, jangan sampai terlewatkan destinasi wisata yang satu ini. Pantai Pangandaran ini berlokasi di Desa Pananjung, Pangandaran. 

2. Pantai Batu Hiu

Pantai batu Hiu. (Spesial)

Objek wisata alam pangandaran selanjutnya  yang wajib Kamu kunjungi yakni Pantai batu Hiu. Pantai yang satu ini punya legenda hiu, inilah yang menjadikan Pantai Batu Hiu ini mempesona dan punya daya tarik tersendiri.

Pantai ini disebut-sebut merupakan replikasi dari Pantai Indah Bali. Birunya pantai , deburan ombak dan pohon-pohon Wong yang tumbuh di atas bukit di sekitar pantai. Semua pemandangan cantik itu akan memanjakan mata Kamu di sana.

Tak ketinggalan juga indahnya matahari terbenam dengan latar batu karang yang cantik bisa kamu saksikan, yang menambah keeksotisan pantai ini. Untuk masuk area wisata ini bila menggunakan bus besar dikenakan biaya sebesar Rp 310 ribu. Pantai Batu Hiu berada di Desa Ciliang, Parigi, Pangandaran-Jawa Barat. Lokasi Pantai ini hanya berjarak beberapa kilometer dari Pantai Pangandaran.

3. Pantai Madasari

Pantai Madasari. (Spesial)

Wisata pantai lainnya yang wajib dikunjungi yakni Pantai Madasari. Pantai yang satu ini punya karakteristik tersendiri dengan panorama alam berupa jajaran pulau kecil yang berpadu dengan pepohonan dan batu karang.

Bagi Kamu yang punya hobi selancar, pantai Madasari  bisa jadi pilihan, karena ombak di sini sangat menantang buat berselancar. Namun perlu hati - hati juga karena di pantai juga banyak terdapat bulu babi.  Memang pantai belum banyak dikunjungi wisatawan, tapi keelokannya tak kalah dengan pantai lainnya.

Untuk besarnya tiket masuk ke area ini tergantung dari kendaraan yang Kamu gunakan, bila Kamu menggunakan bus besar dikenakan tiket sebesar Rp160 ribu.

Pantai Madasari juga dilengkapi dengan fasilitas Mushola dan toilet. Objek wisata ini berada di Desa Masawah, Cimerak, sekitar 40 Km jaraknya dari Pantai Pangandaran. 

4. Pantai Batu Karas

Pantai Batu Karas. (Spesial)

Wisata Pangandaran lainnya yakni Pantai Batu Karas. Pantai yang satu ini punya daya tarik tersendiri dengan ombak deras yang disajikan dari pantai selatan, dan cocok buat Kamu yang ingin berselancar. 

Keindahan pantainya pun tak kalah mempesona dan eksotis dengan pantai lainnya yang ada di Pangandaran. Bila Kamu mengunjungi tempat ini akan melihat para peselancar yang menari-nari diatas derasnya ombak pantai pada sore hari, pasti seru ya?

Untuk tiket ke kawasan pantai ini bila Kamu bersama rombongan menggunakan bus besar akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp310 ribu. Pantai Batu Karas berlokasi di Desa Batu Karas, Cijulang, Pangandaran-Jawa Barat.