Yuk, Ketahui 5 Alasan Kucing Takut Air

Selasa, 20 September 2022 | 00:01:00

Gendis Ayu

Penulis : Gendis Ayu

Yuk, Ketahui 5 Alasan Kucing Takut Air

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

Ladiestory.id - Menjadi hal yang umum diketahui bahwa kucing merupakan hewan yang takut dengan air. Hal ini membuat para pemilik kucing kesulitan saat hendak memandikan hewan peliharaannya.

Ketakutan kucing terhadap air pun menjadi pertanyaan. Pasalnya, sepupu kucing yang lebih besar, yakni harimau dan macan tutul tak takut terhadap air. Rupanya, ada beberapa alasan kucing takut dengan air. Apa saja itu?



1. Air Bikin Bulu Kucing Terasa Berat

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

 
Diketahui, kucing memiliki bulu yang halus dan seolah-olah terlihat ringan. Saat bulu kucing terkena air, maka bulu mereka akan terasa lebih berat. Inilah yang membuat kucing tidak suka jika terkena air.

Terlebih, para kucing akan menghindari badannya tercelup di bak mandi yang memiliki busa. Hewan tersebut pun akan menghindar saat ada hujan hingga air kubangan yang menggenang.

Seorang dokter hewan, yakni Eve Elektra Cohen menyebut kucing membutuhkan waktu lama untuk mengeringkan bulunya sendiri. Sementara, hewan tersebut tidak tahan saat tubuhnya basah lantaran menjadi lebih berat.

Merasa tubuhnya berat, maka pergerakan mereka juga akan melambat. Kucing yang basah tak akan lagi bisa berlari dan melompat dengan gesit. Bahkan, mereka akan sulit menyeimbangkan tubuhnya sendiri sehingga sering kehilangan kendali.



2. Takut akan Hal yang Tidak Diketahui

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

 
Seorang dokter hewan di Tomlyn Veterinary Science, Jennifer Kasten menyebut kucing akan takut saat ia tidak mengetahui apa yang sedang terjadi. Bisa dibilang, kucing bukan penggemar terhadap hal-hal yang asing.

"Seperti hal lain yang asing, reaksi awalnya mungkin ketakutan," ucap Jennifer Kasten.

Pada dasarnya, kucing akan merasa asing dengan genangan air. Bahkan, mereka merasa tak mengenali jika ada wadah besar yang berisikan air.

Ketakutan ini diperburuk saat seseorang menyemprot kucing dengan pistol mainan ataupun shower. Kejadian tersebut terasa asing bagi hewan tersebut. Sehingga saat dimandikan, kucing akan cenderung takut dan kabur. Hal ini dikarenakan guyuran dari gayung maupun shower yang menyemprot badannya.



3. Tidak Perlu Banyak Minum Air

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

 
Seorang konsultan dokter hewan di Healthy Paws Pet Insurance, Zac Pilossoph menyebut kucing memiliki indra penciuman 14 kali lebih tajam dari manusia. Sehingga, indra penciuman ini tidak mati jika mereka sedang atau berada di dalam air.

Selain itu, pada dasarnya kucing tidak memerlukan banyak air untuk minum. Pasalnya, secara alamiah, air yang dibutuhkan kucing sudah diperoleh dari makanan yang mereka konsumsi.

Sehingga mereka merasa tidak memerlukan air. Itu pula yang membuat mereka takut dengan air lantaran merasa bukan suatu kebutuhan untuk hidup.

"Kucing tidak terlalu tertarik pada perairan terbuka, kecuali mengalami dehidrasi," ucap Pilossoph.



4. Belum Terbiasa dengan Air

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

 
Pada dasarnya, memang kucing takut air, namun ketakutan ini bertambah lantaran hewan tersebut tidak dibiasakan dengan air. Apabila dari kecil kucing biasa dimandikan, maka hewan tersebut cenderung tidak akan takut terhadap air.

Sang pemilik pun bisa mengenalkan kucing dengan air. Selain itu, pemilik kucing bisa mencari beberapa cara yang dilakukan agar kucing merasa nyaman berada di sekitar air.


5. Hewan Tak Suka Air

Ilustrasi kucing takut air. (Special)

 
Alasan terakhir kucing tidak suka dengan air lantaran memang sifat hewan tersebut. Kucing ditakdirkan menjadi spesies yang tidak suka dengan air.

Namun, memang tidak semua kucing membenci air. Hal ini tergantung pada ras kucing. Bahkan ada beberapa ras kucing yang bisa berenang seperti kucing savannah, maine coon, dan bengal