Yuk Terapkan! 5 Hal Ini Bisa Bikin Cepat Move On

Rabu, 10 Januari 2024 | 15:45:00

Bulan Maghfira

Penulis : Bulan Maghfira

Yuk Terapkan! 5 Hal Ini Bisa Bikin Cepat Move On

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

Ladiestory.id - Kisah cinta seseorang tentunya tak melulu berjalan mulus, kadang perlu untuk merasakan putus cinta terlebih dahulu sebelum menemukan arti cinta sesungguhnya. Setelah mengalami putus cinta, move on merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi banyak orang.

Tiap orang pasti memiliki banyak cara untuk dapat segera move on dari sang mantan. Tak perlu buru-buru, melupakan seseorang mungkin akan membutuhkan waktu yang cukup lama.

Melansir Healthline, berikut cara agar dapat cepat move on dari mantan.

Terima Keadaan

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

 

Untuk dapat mempercepat proses move on, seseorang harus berlapang dada menyadari kenyataan bahwa hubungannya berakhir menyedihkan. Daripada terus-menerus bersedih, alangkah baiknya untuk terima keadaan dan bersiaplah untuk mulai membuka lembaran baru.

Nikmati Rasa Sedih

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

 

Menyangkal emosi sedih dapat menghambat proses move on seseorang. Nikmatilah segala rasa sedih yang melanda akibat putus cinta.

Menghargai rasa sedih dan membiarkan perasaan itu menjadi masa lalu, akan membantu seseorang untuk menemukan kedamaian dan mulai move on.

Fokus Pada Masa Depan

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

 

Terus mencintai mantan atau seseorang yang tak dapat dimiliki tentunya bisa membatasi seseorang. Jika terus terjebak dengan masa lalu, kemungkinan besar seseorang akan kesulitan untuk menemukan kebahagiaannya bersama orang lain.

Maka, fokuslah pada masa depan dan biarkan kenangan manis bersama mantan tetap tersimpan di belakang. Tak perlu lagi mengingat atau berharap bisa mengulang kenangan bersama mantan.

Beri Ruang Untuk Diri Sendiri

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

 

Saat mengalami putus cinta, tak masalah untuk menyendiri apabila sedang merasa sedih. Namun perlu diingat bahwa hidup masih akan terus berlanjut, bangkitlah dan mulai perbaiki diri.

Lakukan hal-hal yang bisa membawa dampak positif terhadap diri, dan mulailah untuk tingkatkan kualitas dirimu dengan melakukan hobi, atau aktivitas menyenangkan yang lain.

Konsultasi dengan Psikolog

Ilustrasi Wanita. (Freepik.com)

 

Putus cinta merupakan satu fase dalam hidup yang tidak ingin diulang kembali. Apabila merasa kesulitan untuk menjalani hidup seperti biasanya, merasa bingung dengan perasaan, mengalami kesulitan untuk menerima perasaan, ada baiknya temui psikolog untuk melakukan konsultasi.

Seorang psikolog akan memberi ruang aman dan tidak akan menghakimi seseorang. Ia akan memberikan solusi dan saran untuk mengatasi hal tersebut.