10 Makanan Khas Bali Yang Super Enak, Wajib Coba

Kamis, 19 Agustus 2021 | 06:21:00

Nurul Aini

Penulis : Nurul Aini

10 Makanan Khas Bali Yang Super Enak, Wajib Coba

Foto: Ladiestory.id

Selain tersohor akan keindahan alamnya, Bali juga menyimpan banyak kuliner khas dengan rasa menggoda. Kuliner khas Bali umumnya menggunakan aneka bumbu dan rempah khas Indonesia. Untuk bahan yang dimasak bisa berasal dari aneka daging, seafood dan juga sayur-sayuran. 

Jika kamu ada rencana liburan ke Pulau Dewata, Ladiestory.id secara khusus akan merangkumkan 10 makanan khas Bali yang super enak dan wajib dicoba. Silakan scroll artikel ini kebawah untuk lebih lengkapnya.  Berikut 10 makanan khas Pulau Dewata Bali yang wajib banget untuk kalian coba jika berkunjung kesana. Mari kita multi dari Nasi Campur Bali. 

1. Nasi Campur Bali 

Foto: Web/Pegi-Pegi.com
Foto: Web/Pegi-Pegi.com

Di nomor pertama ada Nasi Campur Bali atau yang biasa dikenal dengan Nasi Rames Khas Bali. Jika Nasi Rames terbuat dari bahan nasi, lauk dan sayur maka untuk Nasi Campur diberi tambahan daging, sate lilit dan urap atau lawa.

Untuk menambah cita rasa, biasanya ada tambahan kacang tanah goreng, potongan telur rebus dan juga sambal matah. Nasi Campur Bali ini umumnya disajikan dalam tiga jenis yaitu Nasi Campur Babi, Nasi Campur Ayam dan Nasi Campur Pedas. Kamu tinggal memilih yang sesuai dengan selera dan pilihan kamu. 

2. Sambal Matah Khas Bali

Foto: Web/INDOZONE.com
Foto: Web/INDOZONE.com

Menyantap Nasi Campur tak lengkap rasanya jika tanpa menggunakan sambal matah. Ini merupakan jenis sambal khas Bali yang namanya sudah cukup terkenal hingga seantero nusantara. Sambal ini juga terbilang istimewa karena tidak dimasak dengan api.

Bahan-bahan yang digunakan hany bawang merah, cabai, jeruk nipis, serai, dan daun jeruk. Semua bahan tersebut kemudian diiris kecil-kecil lalu dicampur menjadi satu daan diberi tambahan garam, minyak kelapa dan perasan jeruk nipis. 

3. Lawar Khas Bali 

Foto: Web/endues.tv
Foto: Web/endues.tv

Selain sambal matah, masih ada Lawar yang merupakan makanan khas Bali yang paling cocok disandingkan dengan Nasi Campur. Di daerah aslinya, makanan ini terbuat dari aneka sayuran dengan campuran daging babi, bebek ataupun daging ayam. Makenna ini biasa dijual di semua restoran di Bali dengan harga yang cukup terjangkau. 

4. Ayam Betutu Kuliner Khas Gilimanuk

Foto: iNews.com
Foto: iNews.com

Selanjutnya ada Ayam Betutu yang menjadi kuliner paling khas di Kota Bali dan terkenal hingga ke seluruh nusantara. Masakan ini berasal dari kawasan Gilimanuk namun bisa ditemukan di semua resto di Bali khususnya Bali bagian selatan. 

Bahan dasar dari kuliner ini jelas daging ayam yang dimasak dengan campuran rempah pedas. Bahan-bahan tersebut kemudian dimasak dalam waktu yang cukup lama sehingga menghasilkan daging ayam yang empuk dengan cita rasa pedas menggoda. Untuk kamu yang gemar kuliner pedas, tidak ada salahnya untuk menjual Ayam Betutu khas Bali yang satu ini. 

5. Bebek Timbungan 

Foto: Web/denpasarkota.go.id
Foto: Web/denpasarkota.go.id

Masih dengan makanan berat kali ini ada Bebek Timbungan yang menjadi makanan wajib dicoba ketika berkunjung ke Bali. Bahan utama dari kuline ini jelas daging bebek yang dimasak hingga 12 jam. Pertama bebek akan diungkep dengan bumbu rempah sekitar 4 jam.

Lalu setelah matang daging bebek dikukus selama kurang lebih 8 jam. Durasi masak yang lama ini bertujuan agar daging bebek empuk dan bumbu meresap sempurna hingga ke dalam daging. 

6. Serombotan

Foto: Instagram/baliculture
Foto: Instagram/baliculture

Selanjutnya ada Serombotan yang merupakan makanan dengan bahan dasar aneka sayuran. Serombotan ini biasanya menggunakan aneka sayur seperti kacang panjang, bayam, kangkung, buncis, terong bulat, tauge, dan pare.

Semua jenis sayuran ini kemudian dicampur atau di urap dengan bumbu khusus bernama kalas. Bumbu kalas sendiri terbuat dari santan dengan campuran rempah seperti kunyit tumbuk, lengkuas, bawang merah, bawang putih, ketumbar dan kencur.

7. Sate Lilit 

Foto: iStock.com
Foto: iStock.com

Kembali lagi ke bahan dasar daging kali ini ada Sate Lilit yang menjadi makanan wajib untuk kamu coba ketika berkunjung ke Bali. Cara membuat sate lilit ini adalah daging terlebih dahulu dicincang halus kemudian dililitkan ke batang daun serai.

Sebelum dililitkan daging dibumbui dengan aneka rempah, asam jawa dan resep rahasia khas Bali. 

8. Nasi Tepeng 

Foto: Instagram/WitatourDenpasar
Foto: Instagram/WitatourDenpasar

Nasi Tepeng adalah kuliner andalan di Bali yang dibuat mirip dengan Nasi Campur. Makanan ini umumnya disajikan dengan nangka muda, ayam goreng, kacang panjang, atau telur dan dibungkus daun pisang. Untuk bumbu yang digunakan berupa  kunyit, daun salam, garam dan santan. 

Setelah semua bahan siap Nasi Tepeng kemudian disiram dengan bumbu khas seta parutan kelapa. Setelah itu, diberi aneka lauk akan rasanya semakin menggugah selera.

Meski ada yang bilang mirip nasi uduk, namun kenyataannya tidak demikian. Jika nasi uduk tekstur nasinya keras, sedangkan Nasi Tepeng sangat lembek. 

9. Rujak Buleleng Bali 

Foto: Web/Indonesiakaya.com
Foto: Web/Indonesiakaya.com

Puas dengan makanan berat kini kita beralih ke yang segar-segar salah satunya Rujak Buleleng Bali. Tak jauh beda dengan rujak pada umumnya, Rujak Buleleng terdiri dari  aneka buah-buahan yang disiram dengan bumbu rujak yang pedas.

Perpaduan antara segarnya buah dan bumbu rujak membuat makanan pencuci mulut yang satu ini selalu menjadi incaran wisatawan jika berkunjung ke Bali. 

Bahan yang digunakan untuk membuat bumbu rujak ini cukup simple yaitu gula aren buleleng, cuka, terasi, garam, cabai rawit dan pisang batu. Untuk penggunaan pisang batu ini sendiri bertujuan agar menambah rasa sepat ketika semua bumbu di ulek. 

10. Rujak Kuah Pindang 

Foto: Web/Kumparan.com
Foto: Web/Kumparan.com

Terakhir ada Rujak Kuah Pindang yang menjadi penutup dalam pembahasan makanan khas Pulau Bali. Makanan ini berbahan dasar irisan aneka buah yang disiram dengan kuah pindang ikan tuna.

Untuk menambah cita rasa, kuah ikan tuna ini dibuat dengan bumbu pedas sehingga rasanya semakin unik dan bikin nagih. Jika And penasaran bisa mencoba menu yang satu ini jika berkunjung ke Bali. 

Itulah tadi 10 makanan khas Bali yang super enak dan wajib dicoba. Semua makanan yang disebutkan diatas bisa kamu temui di berbagai restoran di Wilayah Kota Bali. Selamat mencoba.