5 Cara Bikin Pacar Nyaman

Rabu, 28 Juli 2021 | 12:22:46

Prisca Devina

Penulis : Prisca Devina

5 Cara Bikin Pacar Nyaman

Foto: Pexel/luisfernandes

Dalam sebuah hubungan, keterbukaan merupakan salah satu cara untuk membangun hubungan.

Selain itu, kenyamanan menjadi hal yang penting untuk menjaga hubungan. Perasaan nyaman adalah kunci ketika berhubungan dengan orang lain. 

Meskipun cinta atau rasa sayang adalah alasan untuk mempertahankan sebuah hubungan. Ketika menyatukan kedua pribadi perlu ada kesepakatan di antara keduanya dalam membangun hubungan.

Sama halnya dengan sebuah kenyamanan ada komitmen untuk bersikap saling. 

Foto: Pexel/leahkelley

 

Hubungan dapat terjalin dengan berbagi kasih sayang, keintiman, keceriaan, serta komunikasi yang jujur dan terbuka serta hal lainnya. 

Ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk menunjukkan perasaan sayang kepada seseorang.

Menumbuhkan rasa cinta berawal dari kasih sayang. Itulah yang membuat pasangan saling nyaman. Tips yang dapat dilakukan dalam menjaga hubungan baik.

1. Rutinitas Khusus 

Mulailah dengan melakukan sebuah rutinitas baru dengan pasangan secara rutin.

Hal sederhana yang dapat dilakukan bisa seperti makan siang bersama saat istirahat atau menikmati kopi bersama sepulang kerja, marathon film berdua setiap malam minggu.

Dalam menambahkan keintiman, kehadiran pasangan menjadi sesuatu hal yang bermakna.

Foto: Pexel/emma bauso

 

2. Mengakui Pasangan dengan Ungkapkan

Selain itu ditunjukkan dengan tindakan, perasaan kasih sayang perlu disampaikan dengan kata “I love you” atau “aku sayang kamu “.

Ungkapan terima kasih merupakan apresiasi kepada pacar. Selain mereka lebih mudah dihargai olehmu dan merasa nyaman serta terbuka.

3. Meningkatkan Interaksi Positif 

Sesuatu yang baik akan menghasilkan hal yang baik. Mulai untuk meningkatkan intensitas positif dapat menjaga keharmonisan hubungan.

Beberapa cara dan hal lain dapat dilakukan adalah membelikan atau memastikan pacar makanan favoritnya, memijat dia sepulang kerja, membuatkan dia minuman, memeluk dan mencium dia setiap hari.

Namun coba kenali terlebih dahulu apa yang menjadi kebutuhan dan sesuatu yang dia suka. Karena ada beberapa orang yang mungkin segan menerima perlakuan romantismu ini. 

4. Bersikaplah Pengertian

Masa sulit adalah waktu dalam memahami pacar menjadi hal yang penting.

Cobalah untuk memberikan solusi atau menegur terlalu berlebihan. Mengerti dan memahami jika waktu dan tempat untuk menyelesaikan masalah.

Bahkan ada beberapa orang yang hanya perlu didengar, diayomi, dan disayang-sayang olehmu. Penting untuk kita saling mengerti, ada kebutuhan dan keterbukaan. 

Foto: Pexel/jasminecarter

 

5. Condongkan Tubuh Kamu ketika Mendengar

Ketika berbicara, cobalah untuk condongkan tubuh sebagai bentuk perhatian. Jika perlu, dapat merangkul atau memegang tangan sehingga lebih didengar, diperhatikan sebagai tempat untuk berbagi keluh kesah.

6. Menghargai dengan Menunjukkan  Rasa Terima Kasih

Rasa bersyukur atau ungkapan merupakan bentuk kesuksesan suatu pernikahan.Selain itu, rasa syukur dan  berterima kasih membuat pacar merasa aman dan dihargai. Hal ini dapat mengurangi konflik.  

Perasaan kacau seperti panik, sebal, terkadang muncul namun ketika dapat memahami dan menghargai dapat membantu terhindar dari konflik. 

Apresiasi kepada pasangan dapat membantu terhindar dari stres dan mendapatkan energi positif serta melepaskan membuang emosi negatif .