5 Penyebab Rambut Kering dan Mengembang, Lengkap dengan Cara Mengatasinya

Selasa, 7 Mei 2024 | 17:55:00

Anisah Chamalia

Penulis : Anisah Chamalia

5 Penyebab Rambut Kering Dan Mengembang, Lengkap Dengan Cara Mengatasinya

Ilustrasi rambut kering. (Special)

Ladiestory.id - Tahukah kamu ada lima penyebab rambut kering dan mengembang? Jika belum, maka ini waktu yang tepat untuk kamu menyimak pembahasannya sampai akhir. 

Memiliki rambut yang kusut dan kering tentu menjadi masalah bukan? Sebab, dapat mengganggu penampilan. Apalagi, jika kamu banyak beraktivitas di luar ruangan hal ini mengganggu. 

Rambut yang kering kerap kesulitan dalam mempertahankan kelembaban. Hal ini kemudian mengurangi kilauan dan juga menjadikan rambut kusam serta mudah rontok. 

Selain menggunakan produk perawatan tertentu, asinya kamu juga perlu memahami apa aja sih penyebab yang memicu masalah ini rjadinya? Sehingga, kedepannya kamu bisa terhindar dari masalah yang lebih parah. Lalu apa aja sih daftar penyebab yang perlu dihindari atau diwaspadai? Ini dia daftar lengkapnya; 

Terlalu Sering Mencucinya

Ilustrasi Keramas. (Bustle)

 

Penyebab rambut kering dan mengembang yang pertama adalah terlalu sering mencucinya. Hal ini kerap menjadi penyebab utama yang jawang diwaspadai. 

Kebiasan mencuci maut dengan sering bisa menyebabkan terjadinya minyak alami pada rambut menghilang. Alhasil, setiap helainya menjadi kering dan dehidrasi. 

Meksi mencuci rambut merupakan hal yang wajib dilakukan. Namun, cukup disesuaikan dengan kebutuhannya seperti 2-3 kali dalam tiap minggunya. Kamu juga bisa melakukan keramas setiap tiga hari sekali. 

Jadi, rambut tetap bersih dan sehat tanpa menyebabkan efek samping. Kamu juga tenu menginginkannya bukan? 

Produk Perawatan Rambut yang Tidak Tepat

Ilustrasi kondisioner. (Special)

 

Tak banyak yang menyadari penggunaan shampo atau produk perawatan rambut yang salah bisa memicu masalah ini terjadi. Mengapa begitu?

Meskipun produk shampo merupakan pembersih yang tepat untuk mengatasi berbagai masalah rambut. Namun, jika kandungannya berbahan keras. Maka, akan menyebabkan kelembaban alami di area kulit kepala terganggu.

Oleh karenanya, sangat penting untuk kamu memperhatikan produk yang kamu gunakan. Pilih produk dengan kandungan yang alami untuk mengurangi resiko kerusakan. 

Tidak Rutin Menggunakan Minyak Rambut

Hair Oil - Minyak Rambut (Special)

 

Jika ditanya, apa penyebab rambut kering dan mengembang? Maka, tidak rutin menggunakan minyak rambut bisa menjadi salah satu faktornya. 

Kamu mungkin tak biasa menggunakan minyak rambut. Padahal, produk semacam ini bisa untuk mengurangi masalah rambut kering dan mengembang secara efektif. 

Adapun cara pakainya juga sangat mudah. Cukup tuangkan beberapa tetes dan pijatan secara lembut ke rambut. Lalu, biarkan kandungannya meresap sempurna. Maka, efektif menghidrasi dan menjadikan rambutmu lebih rileks. 

Sering Menggunakan Alat Pemanas Rambut

Ilustrasi penggunaan pengering rambut. (Special)

 

Ada berbagai alat penata rambut yang bisa kamu gunakan. Namun, jika terlalu sering bisa menimbulkan masalah. Salah satunya seperti rambut yang bercabang, kering dan mengembang. 

Penggunaan alat rambut dengan tingkat panas yang berlebihan bisa menimbulkan masalah. Hal ini dapat memicu hilangnya minyak alami dari kulit kepala. Alhasil, rambut menjadi rentan rusak. 

Nah, untuk mengatasi masalah ini kamu mulai mengubah caranya. Aturlah gaya rambut yang kamu sukai tanpa menggunakan alat pemanas. Sehingga, rambut tetap sehat dan hitam berkilau. 

Melakukan Perawatan Rambut Berbahan Kimia

Ilustrasi Mewarnai Rambut. (Special)

Penyebab rambut kering dan mengembang yang terakhir adalah melakukan perawatan rambut berbahan kimia. Kebiasan seperti meluruskan, mengeriting hingga mewarnai rambut ternyata bisa menyebabkan masalah ini semakin parah. 

Bahan keras yang terdapat didalamnya bisa menjadikan rambut terganggu keseimbangan kelembabannya. Alhasil, keratin maupun protein alai ada rambut terganggu dan menjadikannya kering. 

Nah, jika kamu mulai merasakan masalah rambut kering dan mengembang. Mulailah untuk kembali ke bahan alami, perhatikan produk perawatan rambut yang kamu gunakan hing kurangi styling menggunakan alat pemanas.