5 Perawatan Rambut untuk Hijabers agar Tetap Sehat, Halus, dan Indah

Kamis, 8 April 2021 | 14:09:21

LS Beauty

Penulis : LS Beauty

5 Perawatan Rambut Untuk Hijabers Agar Tetap Sehat, Halus, Dan Indah

Mengenakan hijab bukan berarti rambut tidak perlu dirawat. Meski tertutup hijab, rambut juga perlu mendapat perhatian dan perawatan rutin seperti halnya yang tidak berhijab. Dibanding pemilik rambut tanpa hijab, rambut hijab bisa dibilang lebih sehat lantaran terlindungi dari sinar matahari, debu, serta polusi.  

Namun, bukan berarti tidak mengalami permasalahan rambut. Kebanyakan hijabers cenderung mengalami permasalahan rambut mudah lepek, bau, rontok, kulit kepala gatal, dan ketombe. Nah, berikut ini perawatan rambut yang harus dilakukan hijabers agar tetap sehat, lembut, dan indah. 

Rutin Keramas 

Mencuci rambut atau keramas adalah langkah awal merawat rambut. Keramas tidak hanya menjaga kebersihan rambut, tapi juga kulit kepala serta membuat rambut tetap lembap dan halus. Apalagi hijabers kerap mengalami permasalahan rambut lepek atau berkeringat dan bau. Keringat yang mengedap itu lama-kelamaan berubah menjadi ketombe. 

Karena itu, rutin. akukan keramas minimal dua kali sehari agar rambut dan kulit kepala selalu bersih dan terasa segar. Pilih produk sampo yang sesuai dengan jenis rambut serta permasalahan yang dihadapi. Jangan lupa gunakan kondisioner agar rambut tetap segar juga lembut selama seharian. 

Pastikan Rambut Kering 

Setelah keramas, keringkan rambut sampai betul-betul mengering. Hindari mengenakan hijab saat rambut basah atau setengah kering karena dapat membuat rambut lembap. Akibatnya, rambut menjadi bau, rasa gatal, juga mudah patah. 

Sebaiknya, keringkan rambut secara alami atau menggunakan kipas angin. Kalau ingin memakai hair dryer, pasti suhunya rendah serta berjarak 10-15 sentimeter dari rambut. Setelah kering, sisir rambut sampai rapi. Jangan menyisir rambut dalam keadaan basah karena dapat membuat rontok. 

Jangan Ikat Rambut Terlalu Kuat

Sama dengan rambut basah, hindari mengikat rambut terlalu kuat karena dapat membuat rambut mudah patah dan rontok. Sebaiknya, gunakan jepitan untuk mengikat lantaran tidak terlalu kuat. Sesekali lepas ikatan saat sedang tidak memakai hijab agar rambut bisa "bernapas". 

Masker Rambut 

Ketika waktu luang, kamu bisa memanfaatkan untuk menjalani perawatan masker rambut. Perawatan ini dapat mencegah rambut dari kerusakan seperti rambut patah, rontok, dan kasar. 

Masker rambut dapat membuat rambut lebih berkilau, sehat, indah, serta lembut. Kamu bisa melakukan masker rambut minimal seminggu sekali. Pilih produk yang sesuai dengan jenis dan permasalahan rambut. 

Kenakan Jilbab yang Tepat 

Bahan jilbab juga turut berkontribusi terhadap kesehatan rambut. Karena itu, pilih jilbab berbahan katun untuk penggunaan sehari-hari. Bahan ini tidak terlalu tebal juga tipis serta mempunyai pori-pori yang dapat melancarkan sirkulasi udara untuk rambut. Jangan lupa pula mengganti dan mencuci hijab demi menjaga kebersihan serta keharuman rambut.