Berawal dari Utang, Pinkan Mambo Putuskan Pindah Agama

Minggu, 6 November 2022 | 11:15:00

Berawal Dari Utang, Pinkan Mambo Putuskan Pindah Agama

Pinkan Mambo. (Special)

Ladiestory.id - Penyanyi Pinkan Mambo buka-bukaan soal kisah masa lalu. Ia membeberkan alasannya pindah agama yang berawal dari kesulitan finansial. Pinkan mengaku jika ia pernah merasakan hidup susah dan terbebani oleh utang. 

"Gue dulu banyak dosanya, macam-macam lah. jadi kaya ngerasa gue nih gak layak hidup," kata mantan personel Duo Ratu itu, dikutip dari YouTube Maia Al El Dul TV, Sabtu (5/11/2022).

Di tengah masa sulitnya itu, Pinkan bertemu dengan seorang teman. Tanpa menyebutkan nama, Pinkan mengatakan bahwa temannya itu memperkenalkannya ke agama yang ia anut hingga saat ini. Penyanyi itu akhirnya disuruh berdoa dan meminta pertolongan Tuhan agar diberikan jalan keluar atas segala masalah hidup.

Pinkan Mambo (YouTube.com/Maia Al El Dul TV)

Tanpa disangka, Pinkan Mambo langsung mendapat sejumlah uang yang bisa melunaskan utangnya. Solois ini akhirnya memutuskan untuk memeluk agamanya yang sekarang.

“Ya gue bilang aja, Tuhan kalau misalnya di agama ini memang Tuhannya benar kamu, tolong dong bayarin utang aku, aku lagi punya utang lagi punya gini gini, hidupku kusam banget,” ungkapnya.

“Tiba-tiba 10 menit kemudian, aku dapat bayaran itu jadi seperti itu banyak, sehingga aku menyimpulkan aku jadi mau pindah ke agamaku (Kristen) sekarang,” jelasnya.

Pinkan Mambo sempat tergabung dalam Duo Ratu bersama dengan Maia Estianty pada 1999 hingga 2004 silam. Namun, penyanyi ini hengkang dari grup karena alasan hamil di luar nikah. Kehidupan Pinkan pun lantas berubah 180 derajat.

Diakui oleh Pinkan, dirinya memang tidak pandai dalam mengatur keuangan. Ia sangat boros dan gemar menghambur-hamburkan uang untuk belanja. Hal ini juga dibenarkan oleh Maia Estianty yang pernah satu grup musik dengan Pinkan.

"Jadi, dulu uangnya pernah gue atur, cuma gue kasih sedikit buat dia. Karena gini, setiap kita habis nyanyi, terus gue ajak dia, 'Pink, kita bikin baju, ya.' Dia selalu bilang enggak mau karena duitnya habis. Kaget, dong, 'Loh, perasaan baru sama-sama dapat gaji yang banyak, kenapa lo habis dan gue enggak?' Masalahnya, masa pakai baju itu lagi, itu lagi," bongkar Maia.