Rambah Bisnis, 5 Artis Hollywood Pria Ini Rintis Brand Kecatikan

Sabtu, 4 Februari 2023 | 00:01:00

Penny Fatikasari

Penulis : Penny Fatikasari

Rambah Bisnis, 5 Artis Hollywood Pria Ini Rintis Brand Kecatikan

Brand kecantikan dari artis Hollywood pria. (Special)

Ladiestory.id - Sejumlah artis Hollywood kenamaan tak hanya memiliki bakat di dunia tarik suara maupun akting. Mereka pun mengepakkan sayapnya untuk merintis bisnis dengan meluncurkan brand kecantikannya sendiri.

Kamu mungkin sudah familier dengan bisnis kecantikan milik sejumlah artis Hollywood, seperti Fenty Beauty oleh Rihanna, Kylie Cosmetics oleh Kylie Jenner, r.e.m beauty oleh Ariana Grande maupun Rare Beauty oleh Selena Gomez. Tak mau kalah, para selebritas Hollywood pria pun memiliki koleksi brand kecantikannya sendiri, lho. Siapa saja, ya?

John Legend – Loved01

John Legend. (Special)

Kabar terbaru datang dari pelantun lagu “All of Me”, John Legend.  Pasalnya, suami dari Chrissy Teigen ini baru saja mengumumkan perilisan beauty brand bernama “Loved01” atau “Loved One”. Beauty brand yang mulai dikenalkan pada 18 Januari 2023 ini hadir untuk merawat tipe kulit yang kaya melanin.

“Love01” merupakan brand unisex yang diawasi oleh dokter kulit bersertifikat kenamaan dan diharapkan dapat tetap eksis di pasaran, bahkan di luar identitas dari sang pemilik. John Legend mengungkapkan bahwa produknya ini tidak dijual dengan harga yang fantastis, melainkan dapat dijangkau oleh berbagai kalangan.

“Loved01” sendiri menghadirkan enam produk perawatan tubuh dan kulit. Setiap produknya disebut memiliki kandungan pH yang sedikit asam untuk menjaga skin barrier tetap sehat serta dapat membantu menghidrasi kulit.

Adapun deretan dari produk skincare dari John Legend ini di antaranya exfoliating cleanser, face and body moisturizer, face and body oil, face and body wash, shave cream, dan toning mist. Produk ini pun diklaim bersifat bebas paraben, sulfat, pewarna buatan, bebas dari wewangian sintesis, minyak mineral, diformulasikan vegan, dan cruelty-free.

DJ Khaled – Blesswell

DJ Khaled. (Special)

Salah satu DJ kenamaan asal Amerika Serikat, yakni DJ Khaled, juga merintis bisnis beauty brand-nya sendiri, lho. Ya, brand "Blesswell" didedikasikan khusus bagi para lelaki untuk perawatan diri.

Produk yang dimiliki brand ini antara lain ultimate shave cream, facial cleaning scrub, lathering body wash, hingga conditioning beard oil. Namun, produk ini ilegal untuk dijual di Indonesia karena salah satu kandungannya merupakan senyawa kimia dari Kanabidiol atau CBD yang berasal dari tanaman Kanabis alias ganja.

Harry Styles – Pleasing

Harry Styles. (Special)

Penyanyi sekaligus aktor, Harry Styles juga memiliki beauty brand sendiri yang diberi nama “Pleasing”. Produk ini sudah resmi dirilis sejak November 2021. Adapun beberapa produk andalannya adalah eye and lip serum, serum wajah, serta nail polish.

Produk-produk ini diluncurkan karena ketertarikan Harry Styles dalam warna-warni dari nail art. Bahkan, diketahui Harry Styles sering me-mix and match nail art sesuai dengan kepribadiannya, lho.

Pharrel Williams – Humanrace

Pharrel Williams. (Special)

Penyanyi sekaligus produser kenamaan, Pharrel Williams juga memiliki brand kecantikan. Brand yang dirintis Pharell Williams diberi nama "Humanrace".

"Humanrace" sendiri merupakan brand yang menghadirkan rangkaian produk skincare, di antaranya rice powder cleanser, lotus enzyme exfoliator, humidifying cream, dan energy channeling charcoal body bar, yang juga memiliki kemasan isi ulang.

Travis Barker – Barker Wellness

Travis Barker. (Special)

Drummer Blink 182 sekaligus suami dari Kourtney Kardashian, Travis Barker, memiliki konsep vegan untuk brand skincare-nya yakni “Barker Wellness”. Produk skincare ini disebut mengandung berbagai bahan alami, beragam vitamin dan mineral, serta peptide. Adapun produk skincare dari “Barker Wellness” ini terdiri dari pembersih wajah, masker, serum mata, dan renewal balm.