Tak Hanya Jago Akting, Ternyata 7 Artis Ini Dulunya Atlet Olahraga

Sabtu, 29 Januari 2022 | 16:30:00

Zulfah Ariyani

Penulis : Zulfah Ariyani

Tak Hanya Jago Akting, Ternyata 7 Artis Ini Dulunya Atlet Olahraga

Denny Sumargo. (Special)

Ladiestory.id - Dunia olahraga dan dunia entertainment memang merupakan dua hal yang berbeda. Artis yang kita kenal sekarang ini tak selalu memulai kariernya di dunia hiburan.

Ada yang memiliki background pengusaha kemudian menjadi artis dan selebgram hingga ada yang memiliki background atlet olahraga. Meski menjalani hal yang bertolak belakang dengan background-nya dulu, namun prestasi mereka di dunia hiburan tak diragukan lagi.

Ketika menjadi seorang atlet olahraga, prestasi demi prestasi berhasil mereka torehkan. Namun siapa sangka sekarang mereka malah lebih dikenal sebagai seorang artis daripada seorang atlet. Ladies, penasaran siapa saja artis yang dulunya merupakan atlet olahraga? Ladiestory.id telah merangkumnya untukmu.

1. Joe Taslim

Joe Taslim main judo. (Special)

Johannes Taslim atau yang biasa dikenal dengan Joe Taslim merupakan aktor kebanggaan Indonesia. Nama Joe Taslim melambung berkat perannya di film "The Raid" pada 2011. Akting laga yang sangat totalitas begitu memukau para penikmat film Tanah Air.

Ternyata, pria kelahiran 23 Juni 1981 tersebut dulunya adalah mantan atlet judo. Joe Taslim diketahui pernah tergabung dalam tim nasional judo Indonesia dan berhasil menyabet medali perak di ajang SEA Games 2007. Selain itu, ia juga pernah menyumbangkan medali emas di ajang South East Asia Judo Championship Singapura pada 1999.

2. Iko Uwais

Iko Uwais. (Special)

Iko Uwais yang juga merupakan pemain film "The Raid" dulunya ternyata seorang atlet. Pria kelahiran 12 Februari 1983 tersebut mengawali kariernya sebagai atlet pencak silat.

Iko Uwais dulunya pernah tergabung dalam perguruan pencak silat bernama Tiga Berantai milik pamannya dan berhasil meraih banyak prestasi. Suami dari penyanyi Audy Item ini pernah menorehkan prestasi sebagai juara tiga turnamen pencak silat tingkat DKI Jakarta pada 2003. Kini, nama Iko Uwais lebih dikenal sebagai seorang aktor film action.

3. Denny Sumargo

Denny Sumargo. (Special)

Denny Sumargo merupakan salah satu aktor kebanggaan Indonesia. Beberapa judul film layar lebar sukses ia bintangi. Salah satu judul film Denny Sumargo yang banyak ditonton adalah "5 cm". Totalitas serta kemampuan akting yang mumpuni yang dimiliki oleh Denny Sumargo membuatnya semakin bersinar di dunia hiburan.

Namun siapa sangka ternyata Denny Sumargo dulunya adalah seorang pebasket profesional. Pria kelahiran 11 Oktober 1981 tersebut pernah bersinar namanya di dunia basket pada era 2000-an. Denny Sumargo diketahui pernah tergabung dalam klub basket Satria Muda dan berhasil meraih banyak penghargaan seperti Rookie Of the Year pada 2001.

4. Donny Kesuma

Donny Kesuma. (Special)

Nama Donny Kesuma tenar di era 90-an sebagai pemain sinetron. Pada 1997, ia sukses berakting di sebuah sinetron yang berjudul "Bidadari yang Terluka". Ternyata pria yang memiliki nama lengkap Donny Kesuma Hudayat tersebut adalah mantan atlet softball.

Pria kelahiran 6 Juni 1968 tersebut menekuni dunia olahraga softball sejak duduk di bangku SMA dan berhasil masuk ke dalam tim nasional softball Indonesia. Bahkan namanya pernah tercatat sebagai pitcher atau pelempar tercepat di Asia selama lima tahun berturut-turut, sejak 1996 hingga 2001.

5. Cinta Laura

Cinta Laura. (Special)

Tak hanya beberapa aktor Indonesia yang memiliki latar belakang atlet olahraga, beberapa aktris Indonesia dulunya juga dikenal sebagai seorang atlet. Salah satunya adalah Cinta Laura. Perempuan kelahiran 17 Agustus 1993 tersebut mulai dikenal namanya di dunia hiburan berkat aktingnya di sinetron "Cinderella".

Sebelum terjun ke dunia hiburan, perempuan berdarah campuran Indonesia-Jerman ini dulunya adalah seorang atlet renang. Ia berhasil menyabet 10 medali emas, 7 medali perak, dan 7 medali perunggu semasa kariernya sebagai atlet renang.

6. Prisia Nasution

Prisia Nasution. (Special)

Aktris bertalenta Prisia Nasution ternyata memiliki latar belakang sebagai seorang atlet. Perempuan kelahiran 1 Juni 1984 tersebut pernah menjadi atlet pencak silat ketika masih duduk di bangku sekolah. Ia juga aktif mengikuti berbagai macam kompetisi olahraga nasional, salah satunya adalah Pekan Olahraga Daerah (Porda) pada 2007.

7. Tya Ariestya

Tya Ariestya. (Special)

Aktris Indonesia yang kini memutuskan untuk berhijab tersebut dulunya juga merupakan atlet olahraga. Sejak kecil, Tya Ariestya menyukai olahraga bela diri yaitu taekwondo. Ia bahkan pernah mengikuti kejuaraan nasional dan internasional.

Tya Ariestya berhasil menyabet 8 medali emas, 2 medali perak, 1 medali perunggu, dan 2 kali atlet terbaik putri selama kariernya sebagai atlet taekwondo. Bahkan sekarang, perempuan kelahiran 30 Maret 1986 tersebut dinobatkan sebagai Duta Taekwondo Indonesia.