Definisi “Couple Goals” Beyonce dan Jay-Z Cetak Rekor di Grammy Awards

Jumat, 1 April 2022 | 14:30:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Definisi “Couple Goals” Beyonce Dan Jay-Z Cetak Rekor Di Grammy Awards

Beyonce dan Jay-Z. (Spesial)

Ladiestory.id - Kehadiran penyanyi Beyonce dan suaminya Jay-Z di acara Grammy Award 2022 masih menjadi isu yang ramai dibicarakan. Pasalnya, penyanyi yang kerap disapa Bee tersebut dikabarkan tidak masuk dalam nominasi apapun di Grammy Award tahun ini.

Berbeda hal dengan sang suami, Jay-Z kabarnya mendapatkan tiga nominasi, salah satunya bahkan kategori Album of The Year.

Bagi Jay-Z dan Beyonce, mendapatkan berbagai nominasi di Grammy Award mungkin adalah hal yang biasa. Seperti diketahui, pasangan Beyonce dan Jay-Z memang diketahui menjadi pencetak rekor di Grammy dengan banyaknya nominasi yang pernah didapatkannya.

Meski tahun ini dirinya tak masuk dalam nominasi apapun, Beyonce masih bertengger di posisi puncak musisi wanita dengan raihan nominasi terbanyak yakni 79 dan memenangkan 28 penghargaan di ajang tersebut.

Sedangkan sang suami, mencetak rekor dengan menjadi musisi peraih nominasi terbanyak sepanjang masa dengan mengalahkan Quincy Jones yang meraup 80 nominasi, sementara sang rapper unggul dengan raihan 83 nominasi.

Sebagai penyanyi, Beyonce memulai prestasinya tersebut pada 2000 lalu kala tampil bersama Destiny Child. Kala itu mereka masuk dalam nominasi Best Rhythm & Blues Song dan Best R&B Performance by a Duo or Group With Vocal untuk mega hitsnya "Bills, Bills, Bills".

Empat tahun berselang ia pun menjadi langganan ajang tersebut lewat kariernya sebagai solois. Bahkan album debutnya "Dangerously in Love" berhasil memborong habis piala dari enam nominasi yang didapatkannya.

Pada 2021, Beyoncé meraih empat penghargaan (dengan sembilan nominasi) untuk album visualnya, "Black Is King", termasuk Best Music Video untuk "Brown Skin Girl", yang juga membuat putrinya yang berusia 10 tahun, Blue Ivy Carter, menerima piala Grammy pertamanya.

Selain menyabet piala Grammy, pelantun "Single Ladies" tersebut pun tercatat delapan kali tampil di acara besar itu, termasuk dua kali dalam satu malam di 2004.