Gabriel Prince Ungkap Alasan Pria Perlu Gunakan Makeup, Bantu Bangun Kepercayaan Diri

Kamis, 27 Oktober 2022 | 14:30:00

Astri Supriyati

Penulis : Astri Supriyati

Gabriel Prince Ungkap Alasan Pria Perlu Gunakan Makeup, Bantu Bangun Kepercayaan Diri

Gabriel Prince. (Special)

Ladiestory.id - Selebgram Gabriel Prince baru-baru ini dipilih menjadi barenbliss Makeup Muse. Pasalnya, karakter Prince, begitu sapaan akrabnya, dinilai positif dan berani mengeksplorasi diri untuk tampil menjadi versi terbaiknya.

Pria kelahiran 7 Juli 2004 ini disebut aktif membagikan semangat hidup positif dan mengajak remaja Indonesia untuk bangkit dari rasa insecure. Ia mengajak para remaja untuk merayakan keunikan diri melalui eksplorasi bakat dan penampilan yang membangun kepercayaan diri, termasuk menggunakan makeup.

“Kita harus confidence dulu dengan diri sendiri baru bisa spread kindness untuk orang sekitar, salah satu penunjang aku untuk looks confidence adalah dengan menggunakan makeup, khususnya yang cocok dengan skin tone color dan looks kita ya,” tutur Gabriel Prince, dikutip dari siaran pers, Kamis (27/10/2022).

Gabriel Prince. (Special)

Pelantun "Solicitude" ini pun punya alasan tersendiri dalam menggunakan makeup. Karena tuntutan industri pekerjaan, Prince menggunakan makeup untuk membantunya tampil sempurna di berbagai kesempatan. Bintang “Kau & Dia 2” ini pun mengungkap alasan laki-laki juga perlu menyempurnakan tampilan dirinya dengan bantuan makeup.

Bantu Tampil Lebih Profesional

Beberapa orang sering dituntut untuk selalu tampil sempurna kapan pun dan di mana pun. Namun, ada kalanya wajah mengalami berjerawat atau warna kulit berubah merah saat berada di bawah sinar matahari. 

Kondisi ini tentu membuat tidak nyaman dan menghambat seseorang untuk memberikan penampilan yang terbaik. Pada kondisi inilah makeup dibutuhkan untuk menyempurnakan kekurangan dan memberi tampilan alami yang lebih baik.

Bangun Kepercayaan Diri

Setiap laki-laki punya keunikan tersendiri. Contohnya, ada seorang laki-laki yang memiliki mata yang menakjubkan, tetapi hidungnya terlalu besar atau berbentuk aneh. 

Kondisi ini bisa disiasati dengan menggunakan highlighter dan foundation yang dapat membantu mengecilkan hidung dan menonjolkan warna matanya. Artinya, makeup bisa membuat hal yang tidak mungkin menjadi mungkin seperti membuat tampilan wajah menjadi lebih proporsional.

Ajarkan tuk Rawat Diri

Saat seseorang meluangkan waktu dan perhatian untuk merias wajah, dia jadi bisa melihat kekeringan atau kerutan mulai terbentuk di kulit. Akibatnya, riasan menjadi tidak flawless jika masalah kulit tersebut tidak diperbaiki. Pada akhirnya, seseorang pun terdorong untuk melakukan rutinitas skincare agar bisa mengaplikasikan makeup dengan lebih baik.