Polosnya Rafathar Tak Tahu Lontong saat Makan di Pinggir Jalan

Minggu, 8 Januari 2023 | 17:30:00

Polosnya Rafathar Tak Tahu Lontong Saat Makan Di Pinggir Jalan

Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (instagram.com/raffinagita1717)

Ladiestory.id - Nagita Slavina dan Raffi Ahmad belum lama ini mengajak Rafathar untuk makan di pinggir jalan. Saat menyantap hidangan, Rafathar sukses membuat sang ibu terkejut karena tak mengetahui jenis makanan olahan beras, yakni lontong.

Momen kocak tersebut diunggah dalam vlog terbaru Rans Entertainment, Sabtu (7/1/2023). Nagita rupanya ingin Rafathar merasakan sensasi makan di pinggir jalan, seperti yang biasa dilakukannya dulu. 

"Dalam rangka Rafathar belum pernah ngerasain makan di pinggir jalan kayak gini, kayak kita zaman dulu," ucap Nagita Slavina alias Gigi.

Perempuan 34 tahun ini kemudian berhenti di depan gerobak penjual sate. Dia dan Raffi Ahmad memesan beragam jenis sate, mulai dari taican, ayam, hingga kambing. 

Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (YouTube.com/RANS ENTERTAINMENT)

"Kalau mamah dulu waktu masih kecil hiburannya malam-malam cari sate, cari martabak. Seneng yah kita. Apalagi kalau diajak ke Hokben, dih seneng banget," kata Gigi kepada Rafathar saat mereka duduk bersama di atas tikar. 

"Aa Udah pernah rasain nasi goreng pinggir jalan belum? Enak banget," ujar dia lagi.

Setelah pesanan matang, keluarga Raffi Ahmad tampak disajikan sate taichan dengan lontong. Rafathar yang berada di samping pengasuhnya tampak kebingungan saat melihat jenis makanan itu. Ia sempat menolak untuk menyantapnya.

Rafathar. (YouTube.com/RANS Entertainment)

"Itu nasi," tutur Mbak Lala menjelaskan.

"Nggak mau. Nasinya kok gitu," sahut Rafathar. 

Nagita Slavina sontak terkejut saat melihat Rafathar tak tahu lontong. Dia pun merasa heran sekaligus gemas dengan sikap anak sulungnya. 

"Itu nasi, Aa. Lontong. Ya Allah gak tahu lontong," ucapnya.

"Bisa-bisanya nggak tahu lontong," lanjut Nagita keheranan.

Aksi Nagita Slavina mengajak Rafathar makan di pinggir jalan mendapat dukungan dari netizen. Dengan begitu, Rafathar bisa mengenal lebih banyak makanan tradisional.