Prilly Latuconsina Akui Tak Mudah Jalani Peran sebagai Dosen Praktisi di UGM

Rabu, 9 November 2022 | 21:45:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Prilly Latuconsina Akui Tak Mudah Jalani Peran Sebagai Dosen Praktisi Di Ugm

Prilly Latuconsina (Sindonews Lifestyle)

Ladiestory.id - Artis multitalenta, Prilly Latuconsina diketahui sempat dipercaya untuk mengemban tugas baru. Dia didapuk jadi dosen praktisi di salah satu kampus negeri di Indonesia, yakni Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Mulai September 2022 lalu, ia ditunjuk menjadi pendidik praktisi bagi mata kuliah baru di kampus tersebut, yang dinamai sebagai “Kajian Selebritas”. Dia pun harus mengajar secara tatap muka di dalam kelas.

Prilly Latuconsina Jadi Dosen Praktisi di UGM. (tiktok.com/@prillylatuconsina)

"Aku kan konsentrasinya tetap dibidang komunikasi, terus di UGM itu ada kajian baru, baru 5 atau sekitar 7 tahun, namanya kajian selebritas jadi kita mempelajari tentang branding, media, status selebritas gitu," ujar Prilly Latuconsina saat ditemui awak media pada Selasa (7/11/2022) di kawasan Gandaria City Mall, Jakarta Selatan.

Menjalani profesi yang sangat berbeda dari biasanya, dia pun mendapat banyak pengalaman baru. Selain itu, Prilly mengakui menjadi seorang dosen bukanlah hal yang mudah. Terdapat banyak tantangan yang dihadapi perempuan berusia 26 tahun tersebut, terutama saat harus menyiapkan materi ajar yang tentunya tak bisa diambil dari sembarangan sumber.

"Bikin materinya susah, jadi kita nggak cuma sekadar mengajar aja, tapi ya materinya harus bener-bener dilandasi oleh teori yang benar, jurnal yang benar," jawabnya saat ditanya mengenai kendala menjadi seorang dosen.

Tak hanya itu, berhadapan dengan mahasiswa-mahasiswa yang sangat kritis turut disebut sebagai tantangan tersendiri.  Pasalnya, selain menanyakan materi, Prilly pun mengaku jika muridnya di kelas tak jarang penasaran untuk mengetahui lebih jauh mengenai praktiknya.

"Karena aku kan dosen praktisi, kadang-kadang mahasiswa itu nggak cuma pengin tahu materinya doang, tapi pengin tahu bagaimana meng-apply teori itu di lapangan kerja kan," sambungnya.

Meski demikian, Prilly mengaku sangat menikmati perannya. Selain bisa mendapat pengalaman baru, ia pun mengaku mendapat banyak ilmu lantaran bisa berdiskusi dengan para mahasiswa.