Dituding Jadi Pelakor Hingga Trending Topic, Intip Fakta Menarik Arawinda Kirana

Jumat, 8 Juli 2022 | 09:00:00

Anisah Chamalia

Penulis : Anisah Chamalia

Dituding Jadi Pelakor Hingga Trending Topic, Intip Fakta Menarik Arawinda Kirana

Arawinda Kirana. (Instagram.com/arawindak)

Ladiestory.id - Sosok Arawinda Kirana kini tengah menjadi sorotan. Ia diduga menjadi orang ketiga dalam kisah perselingkuhan.

Isu terkait perselingkuhan Arawinda berawal dari akun Twitter @KawakamiMS yang mengunggah ulang postingan Instagram @wanita.cl dengan gambar berjudul "Prihatin dengan Salah Satu Keluarga karena Suaminya Selingkuh" yang isi ceritanya mengenai permasalahan rumah tangga saudaranya. 

Dalam postingan tersebut, sang pengirim mengatakan bahwa suami saudaranya berselingkuh dengan salah satu aktris pendatang baru yang tengah naik daun. Dari sinilah netizen mulai mengaitkan jejak digital Arawinda dengan wanita bernama berinisial AZ atau yang kini diketahui bernama Amanda Zahra, yang diduga suaminya berselingkuh.

Amanda diketahui sempat mengunggah Instastory berisi potongan adegan film Yuni yang menampilkan kalimat, “lagian siapa yang ingin dimadu.” Hal tersebut sontak menjadi perbincangan bagi netizen dan membuat nama Arawinda Kirana terseret dalam kasus yang membuat dirinya diduga sebagai pelakor.

Sebelum berita ini mencuat, Arawinda sendiri sudah lebih dulu dikenal masyarakat lewat kemunculannya sebagai pemeran utama dalam film "Yuni". Perannya dalam film tersebut mencuri banyak perhatian penonton, bahkan mampu membawanya ke berbagai perhargaan bergengsi.

Lalu, siapakah sosok Arawinda Kirana? Berikut fakta menarik pemeran film "Yuni" tersebut yang berhasil dirangkum oleh Ladiestory.ID

Anak Sulung Kelahiran 2001

Arawinda Kirana. (Instagram.com/arawindak)

Pemilik nama lengkap Sri Arawinda Kirana Rustandi atau yang dikenal sebagai Arawinda Kirana lahir pada 27 September 2001 di Jakarta. Ia merupakan anak sulung dari pasangan Nur Ariiobimo dan Menour Ariobimo. Arawinda memiliki seorang adik laki-laki bernama Vindra.

Arawinda Kirana diketahui merupakan lulusan Sekolah Perkumpulan Mandiri angkatan 2019. Ia juga pernah mengambil Screenwriting Summer Course di New York Academy selama 4 bulan. Untuk saat ini, Arawinda tercatat sebagai mahasiswi di salah satu perguruan tinggi Jakarta angkatan 2020 untuk jenjang S1 program studi Televisi dan Film.

Memulai Karier Sejak Kecil

Arawinda Kirana. (Instagram.com/arawindak)

Arawinda memasuki dunia hiburan sejak masih kecil, melalui teater dan seni tari. Hingga kemudian pada 2017, ia mendapat tawaran sebagai figuran dalam film "Galih dan Ratna" yang dibintangi oleh Refal Hady dan Sheryl Sheinafia. Kariernya pun semakin berkembang, hingga ia mulai menjadi pemeran utama di serial musikal berjudul "Siti Nurbaya" yang tayang melalui kanal YouTube Indonesia Kaya.

Selain di serial "Siti Nurbaya", Ia juga turut bermain peran di "Angkringan The Series dan Unknown". Bahkan, pada 2019, Arawinda juga ambil bagian dalam film "Bumi Manusia" yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer. Disusu­l dengan film antologi "Quarantine Tales" yang di rilis pada 2020 lalu.

Mendapatkan Banyak Penghargaan

arawinda awards
Arawinda Kirana. (Instagram.com/arawindak)

Kehadirannya di film antologi "Quarantine Tales" pada segmen Happy Girls Don't Cry sebagai pemeran utama mengantarkannya menjadi penerima Piala Maya 2020 untuk kategori Aktris Pendatang Baru.

Kemudian, pada 2021, ia kembali mendapat sebuah kesempatan menjadi pemeran utama di film "Yuni". Film ini menceritakan kisah seorang remaja cerdas bernama Yuni yang memiliki impian besar untuk kuliah.

Namun, disaat bersamaan ia mendapat lamaran dari dua pria yang kemudian ditolaknya. Hal tersebut sontak memicu gosip mengenai mitos bahwa gadis yang menolak tiga lamaran tidak akan pernah bisa menikah.

Perannya dalam film tersebut disambut banyak respon positif. Bahkan, ia juga menjadi pemenang dalam ajang penghargaan FFI 2021 untuk kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik.

Selain itu, Arawinda juga berhasil memenangkan tiga penghargaan Internasional sebagai Aktris Terbaik pada ajang Asian World Film Festival 2021, Red Sea International Fil Festival 2021, dan Indonesia Film Critics Society 2021.

Merambah Dunia Tarik Suara

Arawinda Kirana. (Special)

Selain dikenal lewat kepiawaiannya bermain peran, Arawinda juga memiliki suara yang merdu. Hal tersebut dibuktikannya dengan melebarkan sayang di dunia tarik suara. Ia kini telah memiliki album kompilasi dan beberapa single diantaranya, "Takdir dan Pilihan", "Pena dan Kata", serta "Belum Berakhir".

Aktris Serba Bisa

arawinda fashion
Arawinda Kirana. (Instagram.com/arawindak)

Arawinda juga beberapa kali terlihat menjadi model video klip lagu seperti, "Dua Centang Biru" dari Aminda, serta "Selamat Jalan Kekasihku" dari Andien dan Tompi.

Ia juga di kenal sebagai seorang fashion blogger dan aktivis yang sering menyuarakan isu-isu perempuan dan budaya Indonesia. Hal tersebut dapat dilihat dari unggahan di akun Instagram pribadinya @arawindak maupun Twitter @arawinda2709.