Rekomendasi Judul Film Tentang Kehidupan Mahasiswa

Senin, 9 Agustus 2021 | 06:29:00

Gendis Ayu

Penulis : Gendis Ayu

Rekomendasi Judul Film Tentang Kehidupan Mahasiswa

Foto: Ladiestory.id

Kehidupan di masa SMA memang punya cerita yang sulit dilupakan. Tapi, kehidupan menjadi mahasiswa pun enggak kalah serunya. Akan dipertemukan dengan banyak hal baru yang sebelumnya tidak didapat pada masa SMA ataupun kejadian yang tidak terpikirkan.

Oleh sebab itu film tentang kehidupan mahasiswa menjadi daya tarik tersendiri beberapa orang, khususnya bagi mereka para mahasiswa dan para anak SMA yang akan menjadi mahasiswa.  

Daftar Judul Film tentang Kehidupan Mahasiswa

Mahasiswa adalah sebutan bagi orang yang sedang menempuh pendidikan tinggi di sebuah perguruan tinggi yang terdiri dari sekolah tinggi, akademi, dan yang paling umum adalah Universitas.

Hal ini juga menjadi daya tarik bagi beberapa rumah produksi untuk membuat beberapa film tentang kehidupan mahasiswa. Beberapa cerita ada yang mengusung fokus pada kehidupan pergerakan mahasiswa, ada juga yang kehidupan percintaan dan yang lucu-lucu.

Film-film tentang kehidupan mahasiswa bukan hanya menghibur tetapi juga sekaligus memberikan gambaran tentang kehidupan kampus. Mau menontonnya? 

1. Rudy Habibie

Foto: Twitter/SCTV

 

Semua orang pasti pernah mendengar judul film Rudy Habibie. Pasalnya film ini diangkat dari kisah nyata dan perjuangan dari seorang tokoh yang sangat dikenal dan menginspirasi di Indonesia yaitu B.J. Habibie pada masa muda. 

Hanung Bramantyo, sang sutradaya yang menjadikan film ini sangat meninspirasi dan memberikan motivasi kepada kita yang sedang berusaha dalam meraih cita-cita. Apalagi, bagi pelajar SMA yang akan lulus dan ingin melangsungkan kuliah di luar negeri. Pasti akan menambah semangat dan rasa pantang menyerah dalam diri.

2, Di Balik 98

Foto: Twitter/Demelza Warbeck

 

Film Di Balik 98 mengusung tentang kerusuhan Mei 1998 di Indonesia. Film ini memiliki dua sudut pandang, pertama dari sudut pandang mahasiswa dan kedua dari sudut pandang pemerintah (militer), dalam melihat kerusuhan Mei 1998 di Indonesia.

Pemeran utama Chelsea Islan dan Boy William berperan sebagai aktivis mahasiswa sekaligus sepasang kekasih yang berjuang bersama untuk meruntuhkan rezim otoriter pemerintahan Soeharto.

3. Catatan Dodol Calon Dokter

Foto: Twitter/Joko Anwar

 

Bagi kamu yang ingin masuk fakultas kedokteran, film ini cocok untuk ditonton sebelum masuk kuliah. Pasalnya film yang diangkat dari kisah nyata ini pun, mempunyai cerita yang unik dan menarik, sehingga layak banget ditonton.

Film berhasil masuk ke beberapa nominasi dan mendapatkan penghargaan. Adipati Dolken menjadi pemeran utama memberikan sedikit nuansa berbeda dari film-film mahasiswa lainnya, yang lebih menceritakan tentang kehidupan kampus.

Tetapi film bergenre drama dan komedi ini menceritakan tentang perjuangan Ferdiriva Hamzah (Adipati Dolken), seorang dokter muda yang baru lulus kuliah kedokteran dan harus menjalani masa ko-ass (ko-asistensi) agar bisa menjadi dokter.

4. Mau Jadi Apa

Foto: Twitter/Mau Jadi Apa Movie

 

Para fans-nya Soleh Solihun pasti tahu film ini. Berlatarkan tahun 1997 film ini pun, menjadi film pertama yang berhasil ditulis dan disutradarai langsung oleh Soleh Solehun. Film ini menceritakan tentang kehidupan Soleh saat jadi mahasiswa Jurusan Jurnalistik Universitas Padjadjaran.

Film ini bercerita mengenai kisah persahabatan dan perjuangan para mahasiswa dalam membuat sebuah kampus alternatif bernama Karung Goni. Majalah kampus ini mengangkat hal-hal ringan seperti musik, olahraga, seputar mahasiswa hingga gosip asmara di didunia perkuliahan pun, menjadi pembahasan dalam majalah kampus tersebut.

Film ini diperankan oleh para komika seperti Soleh Solihun, Boris Bokir, Awwe, Ricky Wattimena, Adjis Doaibu, selain itu ada juga Anggika Bolsterli dan Aurelie Moeremans.

5. Catatan Akhir Sekolah

Film bergenre komedi ini menceritakan tentang perjuangan para mahasiswa selama di dunia kampus. Film catatan akhir kuliah merupakan film yang menceritakan tentang 3 orang mahasiswa yang menjalin persahabatan dan sama-sama sedang berjuang, agar segera lulus dan mendapatkan gelar sarjana. Kisah persahabatan, percintaan dan pastinya perjuangan sebagai mahasiswa membuat film ini menjadi film yang layak untuk kalian tonton.

Dari lima judul film tentang kehidupan mahasiswa diatas, mana yang sudah kamu tonton? Kalau ada yang belum, coba masukan dalam list film kamu dan selamat menonton