Sebut Mental Pengemis, Febby Rastanty Tolak Ikuti Tren Ikoy-Ikoy di Instagram

Jumat, 24 September 2021 | 00:01:00

Gendis Ayu

Penulis : Gendis Ayu

Sebut Mental Pengemis, Febby Rastanty Tolak Ikuti Tren Ikoy-Ikoy Di Instagram

Foto: instagram.com/febbyrastanty

Ladiestory.id - Dunia maya selalu bermunculan dengan tren-tren baru yang tak jarang membuat orang melongo. Bahkan banyak dari tren tersebut yang menimbulkan pro dan kontra. seperti salah satunya tren yang viral dan masih berlaku di Instagram hingga saat ini, yakni ikoy-ikoy. Apa itu ikoy-ikoy?

Tren Ikoy-ikoy di Instagram

Foto: instagram.com/febbyrastanty

Sebenarnya, dikutip Galamedia dari berbagai sumber, ikoy-ikoy-an yang baru-baru ini menjadi tren di mana seleb melakukan giveaway ke followers sesuai permintaan mereka melalui DM (Direct Message) Instagram.

Istilah ikoy-ikoy-an dipopulerkan oleh followers content creator Arief Muhammad. Arief sempat melakukan kegiatan mulia untuk membantu followers-nya dengan memperbolehkan pengikutnya meminta kebutuhan apa yang mereka butuhkan.

Dia akan memberikan apa yang mereka minta secara cuma-cuma. Dari sini pun semakin banyak netizen yang meminta artis atau selebgram lainnya untuk bikin ikoy-ikoy-an.

Febby Rastanty Tolak Ikuti Tren Ikoy-ikoy di Instagram

Foto: instagram.com/febbyrastanty

Banyak para artis dan influencer Tanah air yang "ditodong" untuk mengikuti tren ini. Namun beberapa nama dari mereka menolak mengikuti tren tersebut dengan berbagai alasan yang mereka punya. Termasuk salah satunya aktris cantik Febby Rastanty.

"Hi guys! Akhirnya paham juga konsep ikoy-ikoyan. dan sampai sekarang masih banyak dapet dm ngajak main ikoy-ikoyan. Maaf nih temen-temen, kayaknya pass dulu untuk "hype" kali ini. Agak kurang sesuai aja di hati dengan cara yang dilakukan," tulis Febby Rastanty.

"Benar, kita memang tidak seharusnya menghakimi siapa yang lebih "pantas" diberi antara satu dengan yang lainnya, tapi mental meminta-minta dan serta merta meninggalkan kewajiban ikhtiar itu sebenarnya bukan hal yang baik untuk dilakukan loh, kecuali dalam keadaan terpaksa ya, misalnya sakit keras gitu," imbuhnya.

Ikoy-ikoy Bentuk Mental Pengemis

Foto: instagram.com/febbyrastanty

Saat memberikan tanggapan soal tren ikoy-ikoyan, Febby Rastanty menyinggung mengenai mental minta-minta. Menurut perempuan 25 tahun ini, ada kondisi yang membuat seseorang wajar untuk meminta pertolongan kepada orang lain. Misalnya saja, ada anggota keluarga yang sakit keras, tapi ia tidak mempunyai biaya untuk berobat.

“Netizen adalah masyarakat. Karakter masyarakat mencerminkan bangsa. Masa mau dicap sebagai bangsa yang malas dan punya mental pengemis?” tulis Febby.

Selain itu, Febby Rastanty juga menyinggung mengenai latar belakang orang yang mendapatkan bantuan dari tren tersebut. Menurutnya, orang-orang yang masih bisa bermain media sosial dan mengikuti tren tidak termasuk kategori yang harus diberikan sedekah.

"Kalau masih punya hp, masih bisa main hp, masih bisa beli paket data, masih bisa buka social media, aku berdoa semoga kalian juga masih punya semangat yang tinggi dan fisik yang cukup kuat untuk usaha dan bekerja," ujarnya.

Gara-gara menolak mengikuti tren "Ikoy Ikoy", Febby disemprot oleh para followers-nya. Bahkan ia mendapat kalimat tak sopan lewat DM.

Febby sadar jika ucapannya saat itu menyakiti hati banyak orang. Namun, ia menegaskan jika dirinya tak bermaksud seperti itu dan hanya ingin mengutarakan pendapatnya saja.

Meski kurang suka dengan aksi berbagi semacam tren ikoy-ikoyan ini, namun Febby sekali lagi menegaskan jika dirinya tidak menyalahkan siapa pun. Menurut Febby, berbagi kepada sesama bisa dengan cara lain dan tak harus ikut ikoy-ikoyan.

Seperti yang diketahui Febriani Rastanty merupakan mantan girlband Blink dengan kelahiran 1 Februari 1996. Bubarnya girlband Blink ini membuat Febby Rastanty lebih dikenal sebagai aktris, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia.