Self Reward Tidak Harus Sesuatu yang Mahal, Bisa dengan 5 Cara Ini

Minggu, 10 Juli 2022 | 10:55:00

Ghina Nafisah

Penulis : Ghina Nafisah

Self Reward Tidak Harus Sesuatu Yang Mahal, Bisa Dengan 5 Cara Ini

Iluatrasi perempuan bahagia. (Special)

Ladiestory.id - Apakah kamu tahu apa itu self reward? Self reward yang artinya adalah menghadiahkan diri sendiri adalah suatu bentuk apresiasi kepada diri sendiri untuk lebih memotivasi diri dan bangga akan apapun pencapaian yang telah kamu lakukan.

Tapi ingat kamu tidak harus menunggu sampai kamu mendapatkan impian terbesarmu, self reward bisa kamu lakukan untuk keberhasilan sekecil apapun dalam hidupmu.

Self reward itu bisa dibilang sebagai waktu untuk memanjakan diri sendiri. Biasanya, orang malah menganggap kalau self reward itu adalah harus sesuatu yang mahal agar bisa terasa terbayarkan rasa lelah setelah berjuang mencapai sesuatu tersebut, seperti belanja barang mahal, pergi traveling, makan di resto berkelas sampai membeli tiket konser.

Sebenarnya ingin seperti apa hadiah yang diberikan kepada diri anda itu memang pilihan, namun tak harus sesuatu yang mahal kok untuk memanjakan dirimu, karena cara berikut bisa juga menjadi pilihan untuk self reward mu, ingat menghadiahkan diri juga bisa dengan budget murah.

Me Time

Museum Macan. (Instagram.com/museummacan)

Pertama dan paling penting adalah kamu bisa melakukan me time. Kenapa penting, karena dengan melakukan me time, kamu bisa lebih mengenal tentang dirimu dan merelaksasikan pikiranmu. Hal yang bisa kamu lakukan seperti, pergi sendirian ke tempat yang kamu suka, seperti ke museum, mendengarkan musik sembari membaca buku, atau menonton serial kesukaanmu. Tak hanya itu mengistirakatkan dirimu seperti tidur atau sehari tanpa bekerja juga termasuk me time loh.

Quality Time dengan Orang Tersayang

Foto: Ladiestory.id

Kalau kamu tidak suka kesendirian, kamu bisa self reward dengan melakukan quality time bersama orang yang kamu sayangi. Kamu bisa mengobrol, bertukar pikiran, sampai melakukan hal seru bersama. Contohnya kamu bisa pergi main ke rumah teman, piknik bersama keluarga, atau nongkrong di cafe dengan pacarmu. Dengan bertemu orang tersayang kita bisa mendapatkan kesenangan juga energi positif untuk diri kita.

Bermain dengan Hewan Peliharaan

Foto: Ladiestory.id

Hewan peliharaan selain dijadikan penghibur dikala lelah, bisa juga sebagai self rewardmu loh, karena dengan kamu mengajak bermain hewan peliharaanmu atau menemanimu berolahraga bisa melepas penat dan stress, bahkan mood-mu pun akan naik.

Melakukan Hobi

Foto: Ladiestory.id

Selanjutnya yaitu kamu bisa lakukan hobi kesukaanmu. Kamu bisa mempelajari hal baru atau bahkan menambah skill dalam hobimu tersebut. Seperti contohnya, melukis, membaca, bermain musik atau bahkan memancing. Atau kamu bisa mengikuti kelas atau workshop sesuai hobi yang kamu suka, kegiatan tersebut sekaligus bisa tambah relasi kamu juga.

Mempercantik Diri

Ilustrasi perempuan sedang menggunakan masker. (Special)

Dan yang terakhir, kamu bisa menghadiahkan kecantikan untuk dirimu sendiri. Dengan mempercantik diri kita, tubuh kita akan lebih relax dan kitapun akan lebih percaya diri. Kamu bisa melakukannya dengan maskeran, berendam air hangat, pergi ke salon atau medicure kuku.

Lalu sebenarnya apa sih manfaat yang didapatkan setelah melakukan self reward? Yang pasti kegiatan self reward itu sangat baik untuk kesehatan mentalmu. Manfaat lainnya yaitu kamu jadi lebih menghargai usahamu sendiri, pencapaian sekecil apapun itu pasti kamu akan senang. Kamupun juga akan lebih menikmati suatu proses tersebut.

Manjakanlah dirimu ketika kamu bisa, hanya dirimu lah yang bisa melakukannya, tidak harus sesuatu yang mahal, cara seperti diatas bisa kamu coba.