Terpilih Sebagai Muse “SKINTIFIC”, Nicholas Saputra Buat Kaum Hawa Salah Fokus

Kamis, 14 Desember 2023 | 08:49:00

Penny Fatikasari

Penulis : Penny Fatikasari

Terpilih Sebagai Muse “Skintific”, Nicholas Saputra Buat Kaum Hawa Salah Fokus

Nicholas Saputra X SKINTIFIC. (Instagram.com/skintificid)

Ladiestory.id - Ladies, aktor, model, sutradara,  produser, enterpreneur dan aktivis,  Nicholas Saputra  baru-baru ini terpilih sebagai muse dari brand kecantikan “SKINTIFIC” untuk SKINTIFIC 5X Ceramide Series. Jika biasanya brand “SKINTIFIC” menggandeng para bintang K-Pop untuk muse dan merepresentasikan produknya, kali ini mereka menggandeng pria asli Indonesia yang juga aktor dari bintang “Ada Apa dengan Cinta?” tersebut.

Gandeng Nicholas Saputra

Nicholas Saputra X SKINTIFIC. (Instagram.com/skintificid)

 

Ladies, tak hanya wanita saja yang bisa merepresentasikan brand kecantikan sebagai muse atau modelnya. Kini pria pun tak kalah menarik dengan tampil percaya diri dengan warna dan kesehatan kulitnya bahkan mereka pun tak segan untuk menggunakan skincare maupun kosmetik guna menunjang penampilannya. 

Tak sedikit public figure pria yang didapuk untuk menjadi muse hingga brand ambassador dari brand kecantikan, lho. Kali ini brand skincare “SKINTIFIC” menggandeng Nicholas Saputra yang dikenal sebagai aktor multitalenta tanah air dan juga memiliki visual yang menawan ini sukses memikat hati para kaum hawa setelah diumumkan sebagai muse terbarunya. 

Nicholas Saputra dikenal sebagai selebriti tanah air yang jauh dari kontroversi dan dinilai memiliki kepribadian positif dan mampu menginspirasi banyak orang. Bahkan Nicholas Saputra pun mengeskplor dirinya dengan menjadi seorang aktivis bagi lingkungan dan anak-anak, tak hanya itu pria yang gemar solo traveling ini pun mampu merepresentasikan brand dan dapat menyajikan performa yang baik.

Kampanyekan Produk SKINTIFIC 5X Ceramide Series

Nicholas Saputra X SKINTIFIC. (Instagram.com/skintificid)

 

“SKINTIFIC” dengan bangga menghadirkan produk kecantikan dan perawatan kulit untuk mengatasi ragam masalah kulit yang kerap dialami seseorang. Terpilih sebagai muse “SKINTIFIC”, kali ini Nicholas Saputra mengkampanyekan produk SKINTIFC 5X Ceramide Series untuk menjaga kesehatan kulit dan melindungi skin barrier agar tampil sehat dan percaya diri. Rangkaian produk SKINTIFIC 5X Ceramide Series ini terdiri dari cleanser, toner, serum, moisturizer dan sunscreen. Kemasan ini tersedia dalam ukuran kemasan 30 gram hingga 80 ml dan dijual dengan harga terjangaku mulai dari Rp89 ribu hingga Rp419ribu (sedang diskon dari harga normal).

Ajak Masyarakat Dukung Kulit Sehat

Nicholas Saputra X SKINTIFIC. (Instagram.com/skintificid)

 

“Aku ada untuk menjaga kulitmu” begitulah bunyi tulisan yang diunggah oleh akun Instagram @skintificid dengan kolaborasinya bersama Nicholas Saputra. Sesuai dengan misinya dalam dunia kecantikan, “SKINTIFIC” mengajak masyarakat untuk menjaga dan merawat kulit agar tetap sehat dan terhindar dari masalah kulit.

Seperti yang diketahui jika skin barrier merupakan lapisan terluar kulit yang menjadi pelindung eksternal dari polusi, kotoran, debu hingga paparan sinar UV. Oleh sebab itu, agar terhindar dari masalah kulit seperti kulit kemerahan, jerawat, kulit kering hingga kulit kusam dengan menggunakan rangkaian SKINTIFIC 5X Ceramide Series ini memiliki kandungan 5 tipe Ceramide yakni Ceramide NP, Ceramide EOP, Ceramide AP, Ceramide AS dan Ceramide NS yang dapat membantu memelihara kesehatan skin barrier.

Buat Kaum Hawa Salah Fokus

Pesona Nicholas Saputra yang rupawan sukses memikat hati para kaum hawa dan para pecinta skincare. Terlebih sosok pria yang dikatakan “dingin” oleh para warganet ini berhasil memberikan senyum manisnya dalam potret promosi dirinya sebagai muse bersama brand skincare “SKINTIFIC”. Banyak warganet khususnya kaum hawa yang membanjiri postingan tersebut dan memberikan komentar kagum hingga nyeleneh setelah Nicholas Saputra diumumkan sebagai muse terbarunya, mereka merasa bahagia karena pria lokal pun tak kalah menarik dibandingkan dengan model dari pria luar karena karisma dan pesonanya yang mampu merepresentasikan sebuah brand kecantikan.

“Nah gini dong jangan kpop mulu lokal lebih hottie”, @dell***

“Skintific tau aja yang cewe-cewe suka”,@anis***

“Jadi ini rasanya dijagain Niscap tiap hari,”@glim***

“Baru kali ini liat iklan skincare deg-degan”,@cind***

“Baru kali ini meleyot gegara iklan skincare,”@mar***