Jago Bikin Dessert? Yuk Buktikan Keahlianmu di “The Values We Share Challenge”!

Minggu, 15 Januari 2023 | 09:00:00

Astri Supriyati

Penulis : Astri Supriyati

Jago Bikin Dessert? Yuk Buktikan Keahlianmu Di “The Values We Share Challenge”!

Ilustrasi perempuan memasak. (Special)

Ladiestory.id - Elle & Vire Professionnel meluncurkan sebuah kampanye global bertajuk “The Values We Share" pada 2022. Melalui kampanye ini, Elle & Vire Professionnel ingin berbagi tentang empat nilai utama, yakni rasa, asal-usul, keunggulan, dan alam, yang dipegang teguh oleh para peternak pemasok produk susu serta komunitas koki global yang memakai produk-produknya.

Dalam ajang berskala nasional ini, Elle & Vire Professionel mengundang talenta-talenta muda berbakat berusia 17 hingga 30 tahun untuk bergabung dalam kompetisi memasak daring. Berikut syarat-syarat untuk mengikuti “The Values We Share Challenge".

Elle & Vire Professionnel. (Special)

1. Peserta wajib daftar di https://bit.ly/RegistrationTVWSChallenge22.

2. Peserta harus menyertakan video pembuatan sajian penutup mulut yang terinspirasi dari Indonesia. Hidangan dessert ini wajib menggunakan setidaknya 30 persen tiga produk Elle & Vire Professionnel dalam bahannya.

 Bahan yang wajib dipakai adalah Elle & Vire Professionnel Excelence Whipping Cream, Butter, dan satu lagi produk Elle & Vire Professionnel bebas sesuai dengan resep yang digunakan.

Produk Elle & Vire Professionnel. (Special)

3. Elle & Vire Professionnel mengizinkan peserta untuk lebih kreatif dengan menggunakan bahan-bahan lain, seperti cokelat, kacang-kacangan, hingga buah kering. Penting untuk diingat, semua komponen, termasuk hiasan, harus aman dikonsumsi.

4. Video yang disertakan harus dalam format lanskap dan diedit maksimum berdurasi dua menit, yang terdiri dari: perkenalan, bahan-bahan utama dessert, penataan dessert, dan penjelasan mengenai hidangan tersebut.

4. Video diunggah ke https://bit.ly/SubmissionTVWS22 lengkap dengan bukti pembelian produk Elle & Vire Professionnel dari toko, foto dessert yang dimaksud dengan latar belakang produk Elle & Vire Professionnel, dan yang terakhir, resep dari hidangan tersebut.

5. Peserta juga wajib mengunggah videonya ke akun media sosial masing-masing dengan men-tag @elleetvirepro_indonesia dan mencantumkan tagar #TONEofINDONESIA pada caption.

Jika kamu memiliki hobi memasak atau justru jago dalam mengolah bahan makanan, segera daftarkan dirimu untuk mengikuti “The Values We Share Challenge". Pasalnya, pendaftaran kompetisi ini terakhir dibuka hari ini, Minggu (15/1/2023). Dalam babak penyisihan, koki Nicolas Boussin, MOF pâtissier 2000 dan Executive Pastry Chef di Maison De L'excellence Savencia, dan Chef Ucu Sawitri, koki pastry dan bakery kenamaan Indonesia, bertindak sebagai dewan juri babak penyelisihan.

Enam peserta yang lolos ke babak final akan diumumkan pada 10 Februari 2023 dan wajib mengikuti kompetisi di Jakarta pada 25 Februari 2023. Di babak final, para finalis akan ditantang untuk membuat empat porsi hidangan penutup mulut pilihan mereka dalam waktu 120 menit. 

Ilustrasi makanan penutup. (Special)

Tantangan memasak ini dilakukan di depan empat juri, yakni Chef Gilles Marx dari restoran Amuz; Chef Sacha Lefebvre dari restoran Paris Sorbet; Chef Ucu Sawitri, koki pastry dan bakery dari Indonesia Pastry Alliance; dan Chef Gunawan Wu, koki selebriti keturunan Indonesia dari Adelaide, Australia.

Tiga pemenang akan membawa pulang hadiah-hadiah menarik serta pengalaman tak terlupakan untuk pengembangan karier. Mereka juga berkesempatan memasak dengan Etienne Leroy, salah satu duta besar Elle & Vire Professionnel serta kesempatan mengikuti international pastry training eksklusif.

Untuk informasi, kunjungi @elleetvirepro_indonesia di Instagram atau hubungi 818-0586-7888. Untuk pendaftaran kompetisinya, silakan kunjungi https://bit.ly/RegistrationTVWSChallenge22.