5 Cara Praktis Bersihkan Makeup Waterproof

Senin, 29 Agustus 2022 | 00:01:00

5 Cara Praktis Bersihkan Makeup Waterproof

Foto: makeup

Ladiestory.id - Semakin berkembangnya kosmetik atau berbagai produk perawatan kulit. Banyak merek menawarkan berbagai formula yang dapat menarik para konsumennya. Salah satu formula yang sedang tren adalah waterproof.

Makeup dengan formula waterproof merupakan produk yang diformulasikan agar tahan terhadap air pada kulit wajah. Tujuan waterproof adalah agar makeup dapat tahan lama. Saat kamu makeup, sering kali wajah mengeluarkan banyak keringat. Apalagi saat ini yang mengharuskan untuk selalu menggunakan masker.

Penggunaan masker dalam waktu yang lama akan membuat wajahmu lembab dan cenderung mengeluarkan banyak keringat. Oleh sebab itu, makeup waterproof hadir untuk atasi masalahmu. Berikut cara praktis yang kamu lakukan untuk bersihkan makeup waterproof!

Micellar Oil-Infused

Pembersih Makeup Waterproof (Special)

Sama seperti micellar water pada umumnya, micellar yang menganduk oil atau minyak ini berfungsi untuk menghapus kotoran dan debu yang menempel pada wajah. Micellar yang mengandung minyak ini memang diformulasikan untuk membersihkan makeup yang waterproof dengan sekali usap.

Makeup waterproof memang dikenal sulit untuk dibersihkan, karena kandungannya yang berbeda dengan makeup biasanya. Seperti produk Garnier Micellar Oil-Infused Cleansing Water. Produk ini mengandung molekul micelles dan argan oil yang dapat mengangkat makeup waterproof dengan praktis dan mudah.

Baby Oil

ilustrasi gunakan baby oil untuk bersihkan makeup (Special)

Tak hanya untuk bayi, baby oil juga memiliki banyak manfaat pada orang dewasa. Umumnya, baby oil digunakan untuk masalah kulit kering. Baby oil dapat melembabkan area wajah, tangan dan kaki. Menariknya, minyak ini non comedogenic, jadi aman dan tidak menimbulkan komedo.

Selain itu, produk baby oil ini dapat menghapus makeup yang sulit untuk dihapus. Kandungan pada baby oil dapat menghapus makeup waterproof kamu. Salah satunya riasan pada mata seperti maskara atau eyeliner yang waterproof.

Kamu cukup tuangkan sedikit pada kapas, lalu usap diarea yang ingin dibersihkan. Makeup waterproof akan langsung menempel pada kapas dan bersih dengan praktis.

Minyak Zaitun

ilustrasi minyak zaitun (Special)

Minyak zaitun sudah dikenal memiliki kandungan yang dapat menghapus makeup. Kandungan pada minyak zaitun yang mampu mengangkat makeup waterproof dengan mudah. Seperti baby oil, kamu cukup tuangkan sedikit pada kapas. Lalu kamu usap pada area yang ingin dihapus dan makeup waterproof dapat hilang dengan praktis.

Eye Remover

Pembersih Makeup Waterproof (Special)

Salah satu produk makeup yang menggunakan formula waterproof sering kali ditemukan pada riasan mata. Oleh sebab itu, eye remover hadir untuk membersihkan riasan pada mata yang sulit untuk dihapus. Selain itu, produk eye remover dapat memberikan kelembapan pada kulit mata.

Saat menghapus waterproof sering kali bulu mata jadi ikut rontok. Gunakan eye remover untuk atasi masalah ini, karena formula yang lembut dan dapat lindungi bulu mata kamu.

Air Mawar

Pembersih Makeup Waterproof (Special)

Terakhir, pembersih makeup yang sudah tren sejak lama adalah air mawar. Saat ini banyak orang mengira bahwa air mawar hanya digunakan pada campuran masker wajah. Padahal air mawar juga dapat membersihkan makeup kamu dengan mudah, salah satunya makeup waterproof. Air mawar juga dapat melembabkan dan meredakan jerawat pada kulit wajahmu.