Rekomendasi Film Lucu Thailand Yang Wajib Kamu Nonton Saat Dirumah Aja

Senin, 11 Januari 2021 | 09:11:52

LS Lifestyle

Penulis : LS Lifestyle

Rekomendasi Film Lucu Thailand Yang Wajib Kamu Nonton Saat Dirumah Aja

Selain film Jepang dan Korea, film Thailand juga punya kisah yang menarik dan bisa dinikmati oleh masyarakat Indonesia. Terlebih lagi, kualitas film-film karya sineas asal Thailand juga cukup bagus dan bisa bersaing di antara film-film Asia lainnya. Selain genre horor dan drama, film-film Thailand juga banyak yang lucu dan cocok untuk ditonton saat waktu luang.

Film Thailand pun masih cukup dekat dengan orang-orang Indonesia, loh. Pasalnya, kita berasal dari satu rumpun dan banyak dari kisah yang diangkat sebagian besar juga dialami oleh sebagian orang Indonesia. Terlebih lagi, bintang film komedi Thailand juga cukup cerdas membawakan lawakannya. Dijamin, kamu akan teratawa terpingkal-pingkal.

6 Rekomendasi Film Lucu Thailand 

1. Suck Seed

Jika kamu sedang mencari film Thailand lucu yang dibumbui dengan cerita percintaan khas anak sekolahan maka harus coba yang satu ini. Meskipun termasuk film lawas yang rilis pada tahun 2011, namun film ini masih menjadi nomor satu di hati beberapa orang. Menceritakan perjalanan tiga remaja laki-laki yang ingin menjadi band rockstar populer yang digandrungi para perempuan. Sepanjang film otot wajah kamu akan dibuat pegal-pegal karena tertawa melihat aksi konyol Ped dan teman-temanya.

2. I Fine, Thank You, Love You

Demi mengejar mimpinya untuk bekerja di salah satu perusahaan ternama US, Yim terpaksa harus mengasah kemampuan berbahasa asingnya dengan mengikuti program pelatihan secara ketat dengan seorang tutor cantik. Selama proses pelatihan rupanya membuat kedua orang ini menjadi dekat dan mulai saling menyukai. Apakah akhirnya Yim dapat menggapai mimpinya, atau kehilangan orang yang dicintainya? Yuk, ladieslangsung saja saksikan filmnya.

3. Suddenly Twenty

Apa yang akan kamu lakukan jika punya kesempatan untuk kembali kemasa lalu? Suddenly Twenty merupakan film bergenre romantis komedi asal produksi Thailand yang juga banyak diadaptasi oleh negara-negara lainnya termasuk Indonesia. Menceritakan seorang nenek tua yang tiba-tiba merasakan keajaiban bisa kembali pada saat usianya 20 tahun. Ia memanfaatkan momen ini untuk mengejar mimpinya dahulu menjadi seorang penyanyi.

4. The Teacher’s Diary

Kisah inspiratif dibalut komedi ini menceritakan perjuangan dua orang guru yang mengajar di tempat terpencil. Dengan berbekal ruangan dan fasilitas seadanya kedua orang ini mempunyai misi untuk membuat kehidupan murid-muridnya menjadi lebih baik. Meskipun berjuang pada waktu yang berbeda, keduanya dipertemukan berkat buku harian yang ditinggalkan.

5. Friend Zone

Dua sahabat, Palm dan Gink, sudah berteman sejak SMA, tapi belum pernah ada yang mengungkapkan perasaan suka. Keduanya pun selalu membantu satu sama lain saat salah satunya mengalami kesulitan. Hingga Palm akhirnya ingin hubungan lebih dari teman. Namun, Palm menganggap sebaliknya: teman saja cukup. Film ini juga banyak mewakili kisah orang-orang yang gagal menyampaikan perasaan hatinya kepada orang yang disukainya. Selain kisah cinta bertepuk sebelah tangan, akting dua bintang pun serasa semakin mantab dan padu memerankan dua orang yang sudah kena lama. Begitu juga dengan lawakan yang mereka bawakan.

6. London Sweeties

Lawakan tentang bahasa juga hadir dalam film Thailand London Sweeties. Bercerita tentang Pron yang pergi ke London, Inggris, untuk menghadiri pernikahan saudaranya. Beberapa teman pun ikut ke sana dan tinggal satu rumah. Pron dan teman-temannya pun harus sering berinteraksi dengan warga sekitar, termasuk calon ipar dari kakaknya tersebut. Film London Sweeties baru dirilis 2019 dan merupakan salah satu rekomendasi film Thailand yang wajib ditonton tahun ini. Jangan sampai kamu melewatkannya, ya.

Itu dia rekomendasi film Thailand lucu yang bisa mengisi waktu luang kamu. Jadi, mau mulai menonton film yang mana dulu?

Sumber Foto Utama: Freepik.com