Segera Bubar, NU’EST Persembahkan Album Perpisahan

Rabu, 2 Maret 2022 | 20:15:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Segera Bubar, Nu’est Persembahkan Album Perpisahan

Boyband NU'EST. (Spesial)

Ladiestory.id - Beberapa waktu lalu, boyband asal Pledis Entertainment, NU’EST, baru saja dikabarkan akan segera bubar usai menyelesaikan kontrak pada Maret 2022.

Sebagai hadiah perpisahan, agensi kembali muncul dan mengumumkan bahwa NU’EST akan merilis album terakhir dalam waktu dekat.

Album perpisahan ini diberi judul "NU'EST The Best Album - Needle & Bubble". Album tersebut akan dirilis bertepatan dengan hari jadi ke-10 NU’EST sebagai grup, yakni 15 Maret 2022 mendatang.

Pada album perpisahan ini, NU’EST mengajak para penggemarnya yang dikenal dengan L.O.Λ.E. melihat kembali 10 tahun karier mereka. Album ini juga akan membawa sebuah pesan berarti yang ingin disampaikan NU'EST kepada para penggemar yang telah mendukung mereka selama ini.

Nantinya, "The Best Album - Needle & Bubble" akan berisi sejumlah hit yang sudah dirilis oleh NU'EST selama 10 tahun berkarier. Wajib ditunggu, perilisan ini akan menjadi persembahan terakhir NU’EST.

Rencananya perilisan akan digelar pada 15 Maret 2022 tepatnya pukul 16.00 WIB.

Sebelumnya, Pledis Entertainment secara resmi mengumumkan kontrak member NU'EST berakhir pada 14 Maret 2022. 

Tiga anggota, yaitu JR, Aron, dan Ren, sepakat untuk tidak melanjutkan kontrak dengan Pledis. Sementara Baekho dan Minhyun akan tetap bertahan di manajemen yang sama meski bukan sebagai anggota NU’EST.

Setelah pengumuman resmi dari agensi, para anggota pun terlihat mengunggah pernyataannya secara pribadi.

JR, Aron, dan Ren mengungkap permintaan maaf dan rasa terima kasihnya kepada L.O.Λ.E yang selama ini sudah memberi dukungan kepada NU'EST.

Sementara Baekho dan Minhyun berjanji akan terus bekerja keras dan meminta L.O.Λ.E. untuk terus memberikan dukungan kepada lima anggota walaupun kini sudah memilih untuk jalan masing-masing.