Tanda dan Ciri-ciri Kamu Kurang Minum Air Putih

Rabu, 24 Maret 2021 | 19:08:39

LS Health

Penulis : LS Health

Tanda Dan Ciri-Ciri Kamu Kurang Minum Air Putih

Dengan rutinitas dan kebiasaan minum air putih yang baik, berat badan pun bisa lebih terjaga. Bahkan yang sedang diet, mengatur kebiasaan minum air putih yang lebih baik dapat membantu menurunkan berat badan. Berikut ini beberapa tips yang bisa dicoba dalam menerapkan kebiasaan minum air putih yang lebih sehat.

Selain membuat lebih mudah gugup, lapar dan marah-marah, kurang minum juga memengaruhi kecantikan kulit, rambut, hingga berat badan. Ditambah lagi, bisa berisiko mendapat kantung mata, jerawat, hingga pikiran yang sulit fokus akibat dehidrasi.

Tanda dan Ciri-ciri Orang Kurang Minum Air Putih

Lantas apa yang menajdi gejala atau ciri-ciri orang yang kurang minum air putih atau mengalami dehidrasi? Berikut beberapa tandanya:

  • Mengalami keram otot. Ini bisa terjadi saat olahraga yang menkamukan bahwa tubuh kamu kurang cairan
  • Ngidam makanan manis yang bisa menandakan kamu butuh lebih banyak air
  • Sakit kepala menjadi tanda kamu butuh lebih banyak air

Sisi baiknya, mengonsumsi cukup air akan membantu menurunkan berat badan. Apalagi, meminum dua gelas air putih sekitar 20 menit sebelum makan bisa membantu menghilangkan timbunan lemak, mengurangi rasa lapar, meningkatkan metabolisme, dan semuanya dilakukan dengan nol kalori.

Minum yang cukup juga memberi rambut dan kuku yang kuat, penglihatan yang lebih jelas, dan kulit halus. Selain itu, mendapat keuntungan memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik, pencernaan yang lebih baik, serta mencegah penuaan dini dan munculnya keriput dengan melembabkan serta mengencangkan kulit.

Kebutuhan Cairan Per Hari Yang Harus Dipenuhi

Dikutip dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, adapun takaran normal kebutuhan cairan setiap orang per hari adalah berbeda-beda. Pada orang dewasa, konsumsi air putih yang disarankan yakni sekitar delapan gelas setara 230 ml per hari atau total 2 liter per hari.

Salah satu tips untuk memenuhi takaran normal cairan per hari tersebut adalah dengan mengonsumsi banyak makanan yang memberikan asupan cairan tubuh. kamu dapat mengonsumsi makanan dari buah dan sayur, misalnya seperti bayam dan semangka yang mengandung 90% air.

Mudah ditemukan dan menyehatkan, seharusnya tak perlu susah payah memastikan tubuh mendapatkan asupan cairan yang cukup. Jangan sampai akibat kurang minum air putih justru mengganggu produktivitas kamu. Untuk tahu apakah tubuh mengalami dehidrasi dan menghindari overhidrasi, dengarkan sinyal dari diri kamu.

Sumber Foto Utama: istockphoto.com