Bikin Bahagia dan Produktif, 6 Kiat Menjaga Kesehatan Mental di Lingkungan Kerja Ini Harus Diterapkan!

Senin, 4 November 2019 | 19:20:34

LS Health

Penulis : LS Health

Bikin Bahagia Dan Produktif, 6 Kiat Menjaga Kesehatan Mental Di Lingkungan Kerja Ini Harus Diterapkan!

Bekerja dengan penuh tekanan itu sungguh melelahkan lho, Ladies! Sebisa mungkin, jangan sampai kamu terjebak dalam situasi yang membuat kesehatan mentalmu memburuk. Sebab, jika hal itu sampai terjadi, kamu bisa kehilangan selera untuk giat bekerja, terlebih menjadikan tingkat stres kerjamu semakin meningkat. Tentu, kamu tidak mau dong, kalau produktivitas kerjamu menurun drastis hanya karena lingkungan kerja yang tidak sehat? Untuk meminimalisir kemungkinan  terjadinya kondisi yang tak diinginkan seperti itu, yuk simak dulu 6 kiat menjaga kesehatan mental di lingkungan kerja berikut ini!

1. Pilihlah Teman Makan Siang yang Menyenangkan dan Tidak Sering Mengeluh

Makan siang bersama teman yang asyik dan positif

Makan siang adalah waktu yang tepat untuk bersosialisasi dengan teman kerja. Namun, akan menjadi begitu membosankannya kan, Ladies, kalau kamu harus melulu mendengarkan keluhan temanmu hanya karena ia tidak suka dengan pekerjaannya atau perintah atasannya? Biasanya, keluhan orang lain itu juga bisa menular, lho. Bisa jadi kamu yang tadinya semangat bekerja lantas jadi ikutan malas hanya karena terpengaruh keluhan temanmu setiap saat. Maka, bergabunglah dengan teman-teman yang bisa membuatmu senang dan mau berpikiran maju ketika makan siang. Dengan begitu, kamu pun juga akan tertular untuk menjadi pribadi yang positif dan tidak mudah mengeluh!

2. Hindari Terburu-buru Mengatakan “Tidak Bisa” Sebelum Mencoba

Yes, i can!

Sebaiknya, jangan terburu-buru mengatakan “Tidak bisa” ketika atasan memberikanmu tantangan dalam pekerjaan. Kamu bisa mencoba mengerjakannya terlebih dahulu dan melihat sendiri bagaimana prosesnya. Siapa tahu, ternyata kamu punya kemampuan lebih tanpa kamu sadari. Namun, jika tenggat waktu yang diberikan atasan tidak bisa kamu tepati, maka katakanlah sejujurnya. Hindari pula untuk memaksakan diri mengerjakan hal-hal di luar batas kemampuanmu. Jika kamu dan atasan terbiasa memiliki pola komunikasi yang baik, nantinya kamu pun bisa mengontrol situasi menjadi lebih harmonis.

3. Jauhi Teman-Teman Kerja yang Suka Bergosip, Senang Menyuruh, dan Memaksamu Mengikuti Perkumpulan Mereka

Independensi itu perlu

Meskipun kamu bekerja dalam tim, bukan berarti kamu harus selalu mengikuti segala kegiatan yang diadakan oleh tim kerjamu di luar pekerjaan. Misalnya saja, makan siang bersama sambil bergosip, sarapan bersama di tempat yang jauh dari kantor, atau melakukan kegiatan lain yang sebenarnya tidak kamu suka. Kamu harus tetap bisa independen dalam keadaan apapun. Jadi, jika teman satu tim kerjamu suka bergosip, bossy, dan sering memaksamu untuk sama dengan mereka, ada baiknya untuk perlahan menghindari. Ingat, teman yang baik adalah yang tetap bisa menjaga privasi dan independensi yang kamu punya!

4. Jika Lelah, Mengeluhlah Seperlunya, Beristirahat dan Memulai Kembali

Mengeluhlah seperlunya saja

Ingat ya, Ladies, sekuat-kuatnya dirimu, kamu tetaplah seorang manusia yang butuh istirahat! Jadi, mengeluhlah jika memang sudah terlalu lelah. Tapi, mengeluhlah seperlunya saja. Berisitirahatlah dari segala kepenatan yang bisa membuatmu stres. Sebab, menurut penelitian dari University of Washington, AS, beristirahat membantu proses regenerasi tubuh. Setelah itu, mulailah beraktivitas kembali jika kondisi mental dan fisikmu sudah membaik. Jangan pernah memaksakan diri untuk terus tersenyum dan berpura-pura kuat menghadapi apapun ketika kesehatan mentalmu sedang menurun.

5. Makan yang Teratur dan Berolahragalah

Yoga atau zumba sepulang kerja? Why not?

Setelah istirahat yang cukup, maka makanlah yang teratur dan berolahragalah secara rutin! Tubuhmu yang lelah sehabis delapan jam bekerja wajib banget dapat nutrisi yang seimbang. Ingatlah untuk memakan makanan yang bergizi dan mengandung karbohidrat, protein, mineral, dan vitamin yang tepat ya, Ladies! Nah, setelah itu berolahragalah yang rajin. Sebab, olahraga bisa membantu mengurangi resiko penyakit jantung, meningkatkan fungsi otak, mengurangi stres, meningkatkan imunitas tubuh, serta memperpanjang umur!

6. Carilah Hiburan yang Kamu Suka Ketika Penat dengan Pekerjaan

Dengarkanlah musik favorit agar pikiranmu tenang

Kalau sudah bosan dengan pekerjaan yang sedang kamu kerjakan, carilah hiburan yang bisa membuatmu senang. Misalnya, mendengarkan musik yang kamu suka, bermain game favorit, atau sekadar menyandarkan punggung di sofa. Tentunya, pilihlah hiburan yang tetap tidak mengganggu pekerjaanmu ya, Ladies!

Pastinya, jika kamu bekerja dengan perasaan yang senang dan pikiran yang tenang, tentu produktivitas kerjamu pun akan meningkat dan kualitas dirimu akan semakin membaik!

Source foto: Freepik.com