Rayakan Hari Yoga Internasional, Ketahui 5 Manfaatnya Bagi Kesehatan Mental

Selasa, 21 Juni 2022 | 19:20:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Rayakan Hari Yoga Internasional, Ketahui 5 Manfaatnya Bagi Kesehatan Mental

Ilustrasi orang melakukan yoga. (Special)

Ladiestory.id - Hari Yoga Internasional jatuh dan dirayakan setiap tahun pada 21 Juni. Tahun ini, perayaan yoga sedunia ini pun dirayakan PBB dengan mengangkat tema “Yoga for Humanity”, yang berarti olahraga yoga untuk kemanusiaan. Dalam praktiknya, yoga memiliki nilai-nilai yang bisa diterapkan tak hanya bagi individual, melainkan pada komunitas hingga masyarakat, seperti perhatian, disiplin, moderasi dan ketekunan.

"Yoga dapat menjadi instrumen penting dalam pencarian kolektif umat manusia untuk mempromosikan gaya hidup berkelanjutan yang selaras dengan planet Bumi. Sesuai dengan semangat tersebut, tema perayaan Hari Yoga tahun ini adalah 'Yoga for Humanity'," tulis PBB dalam sebuah keterangan di laman resminya.

Ilustrasi Gerakan Yoga. (Spesial)

Sebagai olahraga, yoga memang belum memiliki kepopuleran bak sepak bola atau badminton. Namun, karena manfaatnya, olahraga yang menggabungkan olah fisik dan jiwa ini diketahui mulai banyak dikenal di berbagai kalangan, baik di kalangan anak muda hingga orang tua.

Selama pandemi, berubahnya kebiasaan hidup tak dimungkiri membuat kesehatan fisik maupun mental terganggu. Khususnya bagi kesehatan mental, yoga memiliki sejumlah manfaat bisa diperoleh untuk mengontrol stres atau depresi saat rutin dilakukan. Berikut lima manfaat olahraga yoga bagi kesehatan mental yang berhasil dirangkum oleh Ladiestory.id!

Redakan Gejala Cemas

Ilustrasi meredam kecemasan. (Special)

Meski bukan metode utama, pasien yang telah didiagnosis dengan gangguan kecemasan biasa akan disarankan ahli untuk mengambil kelas yoga. Hal ini karena manfaat pada gerakan-gerakan yoga.

Yoga diketahui memiliki sejumlah gerakan yang dapat membantu meredakan gejala cemas. Gerakan-gerakan yang biasanya bermanfaat berhubungan dengan olah pernapasan.

Tingkatkan Kualitas Tidur

Ilustrasi perempuan tidur. (Special)

Selain meredakan gangguan kecemasan, manfaat lain dari yoga adalah untuk meningkatkan kualitas tidur bagi Ladies yang mungkin kerap mengalami insomnia. Adanya meditasi dalam yoga, terbukti mampu meningkatkan produksi kadar hormon melatonin, terutama di malam hari, yang berfungsi untuk mengatur pola tidur. Sehingga, tak hanya meningkatkan durasi tidur, namun juga kualitas tidur.

Ringankan Depresi

Ilustrasi penderita dalam fase depresi. (Special)

Manfaat lainnya bagi kesehatan mental dari rutin melakukan yoga adalah meringankan depresi. Olahraga yoga yang bekerja meningkatkan kesadaran dan fokus terbukti membantu individu untuk sadar dengan suasana negatif hati, yang hasilnya mampu meringankan depresi.

Kurangi Stres

Ilustrasi stres bekerja. (Special)

Sebuah survei yang dilakukan di Amerika Serikat telah membuktikan manfaat lain dari rutin melakukan gerakan-gerakan yoga, seperti latihan pernapasan hingga meditasi bagi kesehatan, terutama kesejahteraan mental. Relaksasi otot yang terjadi saat yoga diketahui menjadi faktor untuk mengurangi ketegangan. Saat melakukan meditasi, suasana damai dan pengendalian diri membuat sikap positif bisa ditemukan dan membantu mengurangi perasaan stress yang sebelumnya dialami.

Bantu Lepaskan Kimia di Otak

 Inul Daratista Bahagia saat Yoga. (instagram.com/inul.d)

Meskipun gerakan-gerakan cukup lambat dan terkontrol, yoga diketahui tetap membuat otot bekerja keras, meningkatkan detak jantung, hingga merangsang pelepasan bahan kimia otak. Seperti olahraga pada umumnya, pelepasan bahan kimia di otak diketahui dapat membuat nyaman dan meningkatkan suasana hati.